Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Setan Merah dan Chelsea Dapat Lawan Sulit di Babak 16 Besar Piala Liga Inggris

Babak ketiga Piala Liga Inggris telah rampung dan meloloskan 16 tim di antaranya diisi tim elite Liga Inggris. Lawan mereka sudah ditentukan.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Setan Merah dan Chelsea Dapat Lawan Sulit di Babak 16 Besar Piala Liga Inggris
Paul Ellis/AFP/BolasSport.com
Aksi striker Manchester United, Marcus Rashford (kiri), saat melepaskan sebuah tembakan yang sukses menjadi gol kedua timnya saat menghadapi Burton Albion di ronde ketiga Piala Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada Rabu (20/9/2017). PAUL ELLIS/AFP/BOLASPORT.COM 

TRIBUNNEWS.COM, INGGRIS - Babak ketiga Piala Liga Inggris telah rampung dan meloloskan 16 tim di antaranya diisi tim elite Liga Inggris.

Ada Manchester United menang 4-1 atas Burton Albion, Arsenal menang 1-0 atas Doncaster Rovers melalui gol tunggal Theo Walcott.

Sementara itu, Manchester City menang 2-1 di markas West Bromwich Albion dan Chelsea berpesta gol atas Nottingham Forrest

Satu-satu kejutan adalah tersingkirnya Liverpool, yang notabene pengoleksi gelar terbanyak.

Untuk babak 16 besar, hasil pengundian pun telah diketahui.

Baca: 5 Tim Unggulan Lolos Babak 16 Besar Piala Liga Inggris, Berikut Hasil Lengkapnya

Baca: Menang Besar, Pemain Pelapis Loloskan Manchester United 16 Besar Liga Inggris

Berita Rekomendasi

Baca: Leroy Sane Sumbang Dua Gol, The Citizens Lolos 16 Besar Piala Liga Inggris

Baca: Trigol Michy Batshuayi Loloskan Chelsea ke 16 Besar Piala Liga Inggris

Baca: Gol Tunggal Theo Walcott Bawa Arsenal Lolos 16 Besar Piala Liga Inggris

Chelsea dan Manchester United mendapatkan lawan sulit di babak ini, yaitu Swansea City dan Everton yang sama-sama berasal dari Premier League alias kasta pertama Liga Inggris.

Babak keempat akan dimulai pada 23 Oktober 2017.

Berikut ini adalah undian babak keempat Piala Liga Inggris:

- Bristol City vs Crystal Palace

- Tottenham vs West Ham United

- Arsenal vs Norwich City

- Swansea vs Manchester United

- Chelsea vs Everton

- Manchester City v Wolveshampton Wanderers

- Leicester City v Leeds United

- Bournemouth v Middlesbrough

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Hasil Undian Babak 16 Besar Piala Liga Inggris, Lawan Sulit buat Chelsea dan Manchester United

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas