Seberapa Mudah Manchester City Curi Tripoin di Kandang West Bromwich Albion?
Manchester City akan melanjutkan tren kemenangan saat melakoni laga tandang melawan West Bromwich Albion, Sabtu (28/10/2017).
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, INGGRIS - Manchester City akan melanjutkan tren kemenangan saat melakoni laga tandang melawan West Bromwich Albion, Sabtu (28/10/2017).
Manajer The Citizens, Pep Guardiola, sudah memainkan tiga laga kontra West Bromwich Albion asuhan Tony Pulis di semua kompetisi.
Dilansir Transfermarkt, manajer asal Spanyol itu selalu meraih kemenangan. Pasukan asuhan Guardiola telah mencetak sembilan gol dalam tiga laga tersebut.
Guardiola bersama Manchester City berpeluang besar meraih tripon pada laga yang bakal di gelar di markas WBA tersebut.
Baca: West Bromwich Bakal Dapat Gempuran The Citizens di Babak Kedua
Baca: Manajer West Bromwich Akui Manchester City Lawan Terberatnya
Baca: Apa yang Dikagumi Gelandang Manchester City dari Jose Mourinho?
Hal ini dikarenakan WBA tengah berada pada situasi sulit. WBA sedang mengalami paceklik kemenangan di berbagai kompetisi.
Klub beralias The Baggies tak pernah menang sejak Agustus 2017. Sebaliknya, Man City justru belum berhenti menang pada periode yang sama.
Catatan head to head juga tampak menguntungkan klub beralias The Citizens itu. WBA tidak pernah menang kontra Man City sejak November 2010.
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: West Bromwich Albion Vs Manchester City - Pep Guardiola Hanya Mengenal Kemenangan