Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Piala Asia U-19 2018: Timnas U-19 Indonesia Bisa Masuk Grup Neraka

Jika memang nasib Garuda Nusantara tak baik, skuat asuhan Indra Sjafri berpotensi berada satu grup dengan Korea Selatan, Australia, serta Yordania.

Editor: Sapto Nugroho
zoom-in Piala Asia U-19 2018: Timnas U-19 Indonesia Bisa Masuk Grup Neraka
Instagram @timnasindonesiamedia
Pemain Timnas U-19 Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya jelang bertanding melawan Timnas U-19 Korea Selatan (Korsel) pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Paju Public Stadium, Paju, Korea Selatan, Sabtu (4/11/2017) siang WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-19 Indonesia lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-19 2018 sekaligus mendapat undian pot 1 karena ditunjuk sebagai tuan rumah.

Timnas U-19 Indonesia hanya finis di urutan ketiga klasemen akhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.

Baca: Piala Asia U-19 2018: Timnas U-19 Indonesia Tempati Pot Teratas dengan 3 Negara Kuat Ini

Jika tidak bertindak sebagai tuan rumah, Timnas U-19 Indonesia tidak akan lolos ke fase putaran final.

Karena hanya juara grup dan lima runner-up terbaik yang berhak lolos.

Dalam pembagian pot tersebut, Indonesia mendapatkan pot 1 bersama Jepang, Arab Saudi, serta Vietnam.

Meskipun berada di pot 1, Indonesia tetap saja masih berpeluang berada di grup neraka karena klub-klub kuat lain berada di pot yang berbeda.

Berita Rekomendasi

Baca: Timnas U-19 Indonesia Bisa Satu Grup Lagi dengan Malaysia di Putaran Final Piala Asia U-19 2018

Jika memang nasib Garuda Nusantara tak baik, skuat asuhan Indra Sjafri berpotensi berada satu grup dengan Korea Selatan, Australia, serta Yordania.

Pasalnya, ketiga negara tersebut berada di 3 pot yang berbeda.

Baca: Hadapi 3 Laga Uji Coba, Luis Milla Panggil 4 Pemain Persija Jakarta Ini ke Timnas Indonesia

Ketiga negara tersebut merupakan pemuncak klasemen akhir grup mereka masing-masing pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.

Berikut ini undian pot grup Piala Asia U-19 2018:

  • Pot 1: Indonesia, Jepang, Arab Saudi, Vietnam
  • Pot 2: Irak, Tajikistan, Korea Selatan, Uni Emirat Arab
  • Pot 3: Australia, Qatar, China, Thailand
  • Pot 4: Korea Utara, Taiwan, Yordania, Malaysia

Baca: Play-off Piala Dunia 2018: Ini Link Live Streaming Swedia vs Italia, Misi Berat Ciro Immobile dkk

(*)

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Inilah Potensi Grup Neraka yang Mungkin Akan Dihadapi Timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2018

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas