Euforia The Real Champion Bali United Bergemuruh di Stadion Dipta
Bali United menutup Liga 1 Indonesia dengan kemenangan telak 3-0 atas tamunya Persegres Gresik United, Minggu (12/11) malam.
Editor: Y Gustaman
Pelatih Widodo Cahyono Putro, yang mendapat kesempatan berbicara pertama di panggung, menyampaikan terima kasih kepada Duo Tanuri (Pieter dan Yabes) selaku pemilik klub. Widodo berharap Bali United lebih bagus dan mampu berbicara di kancah internasional.
"Terima kasih kepada semua pemain dan ofisial. Saya yakin semua bermain dengan hati. Pemain ke-12 fans Bali United. Menurut kami, suporter Bali United terbaik di Indonesia. Tanpa anarkis, tanpa lemparan botol. Bali United jaya," kata Widodo yang disambut gemuruh suporter.
Il Capitano Fadil Sausu, juga menyampaikan terima kasih kepada fans yang selalu memberi dukungan selama satu musim ini. "Sekarang kita fokus di Asia. Terima kasih semua," ucapnya.
Giliran Irfan Bachdim yang diberi kesempatan menyampaikan pesan dan kesannya. Stadion pun bergemuruh. Apalagi dia menyatakan akan tetap bertahan di Bali United.
"Terima kasih semuanya. Tim Bali United bersama fans terima kasih banyak. Saya tahu pasti sedih. Tapi seluruh Indonesia tahu siapa juara sebenarnya. Tim Bali United," kata Irfan.
Kepada CEO Bali United Yabes Tanuri, Bachdim menyatakan terima kasih secara khusus. "Tahun depan, saya tetap di Bali United," kata Bachdim disambut gemuruh tepuk tangan suporter.
Sementara Comvalius hanya berujar singkat. "Terima kasih. Bali United juara," kata top skor Liga 1 Indonesia dengan 37 gol ini.
Setelah itu, semua pemain berfoto bersama di panggung yang dibangun di depan tribun timur Stadion Dipta Gianyar. Mengenakan kaos bertulis The Real Champion.
Tim Paling Produktif
Bali United mengakhiri Liga 1 2017 sebagai tim paling produktif usai mencetak tiga gol ke gawang Persegres. Tim kebanggaan masyarakat Bali ini menorehkan 76 gol dari 34 pertandingan.
Flores membuka keunggulan Bali United dengan melanjutkan bola Stefano Lilipaly pada menit ke-22. Tuan rumah kemudian memperbesar kedudukan melalui Sylvano Comvalius empat menit selepas jeda, meneruskan umpan Ricky Fajrin.
Comvalius kemudian mencetak gol keduanya di menit ke-87. Kali ini dia memaksimalkan bola Muhammad Taufiq.
Torehan tersebut sekaligus memperkuat posisi Comvalius di puncak daftar top scorer. Pemain asal Belanda itu menciptakan 37 gol pada kompetisi musim ini.
Bali United sebenarnya mendapat kesempatan memperbesar keunggulan di menit ke-55. Namun, Nick van der Velden gagal menunaikan tugas sebagai algojo penalti.