Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Kalah Lawan Basel, Manchester United Terancam Tak Lolos 16 Besar

Manchester United tertunda untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions karena tumbang dari Basel dengan skor 0-1.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Kalah Lawan Basel, Manchester United Terancam Tak Lolos 16 Besar
Fabrice Coffrini/AFP/BolaSport.com
Gelandang Basel, Renato Steffen (kiri), berduel dengan bek Manchester United, Marcos Rojo, pada matchday kelima Liga Champions di St Jacob Park, 22 November 2017. FABRICE COFFRINI/AFP/BOLASPORT.COM 

TRIBUNNEWS.COM, EROPA - Manchester United tertunda untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions karena tumbang dari Basel dengan skor 0-1.

FC Basel mampu mendapatkan tiga poin pada matchday kelima Liga Champions di St Jacob Park, Kamis (23/11/2017), berkat gol Michael Lang pada menit 89.

Seusai pertandingan, pelatih Manchester United Jose Mourinho mengaku kecewa dengan permainan anak asuhnya.

Pada babak pertama Mourinho menilai Manchester United bisa unggul 5-0 atas Basel.

Baca: Video Fan Juventus Standing Ovation untuk Andres Iniesta

Baca: Bantai Celtic, PSG Juara Grup dan Lolos 16 Besar Liga Champions

Baca: Hasil Lengkap Liga Champions Kamis Dini Hari: Setan Merah Terjungkal

Berita Rekomendasi

Baca: Barcelona Main Imbang Tanpa Gol Kontra Juventus

"Kami kalah karena di babak pertama kami seharusnya menang 5-0, tetapi tak ada gol meskipun kami bermain lebih dominan," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari Eurosport.com.

Melihat performa babak pertama, Mourinho menilai tak ada alasan yang bisa membuat Setan Merah kalah di pertandingan tersebut.

Namun nyatanya The Red Devils harus kembali ke Inggris dengan tangan hampa setelah Michael Lang mencetak gol penentu kemenangan Basel.

"Menurut saya di babak kedua semua orang sudah merasa bahwa pertandingan akan berakhir imbang, tapi mereka punya gol di menit akhir yang mematikan," ucap pelatih asal Portugal itu.

Lang berhasil menyelinap dari sisi kiri pertahanan Manchester United dan mencetak gol, namun Mourinho enggan menyalahkan Daley Blind selaku bek kiri.

"Tidak adil menyalahkan Blind saja. Ia tampil bagus sepanjang pertandingan. Kami harus menyalahkan semua pemain di lapangan karena kami sebenarnya punya banyak peluang," tuturnya menambahkan.

Kekalahan itu membuat langkah Manchester United ke babak 16 besar menjadi tertunda. Saat ini Manchester United memuncaki klasemen grup A dengan 12 poin dari 5 pertandingan.

Tapi Basel dan CSKA Moskva membuntuti di belakang dengan sama-sama mengoleksi 9 poin.

Manchester United bisa gagal lolos ke babak selanjutnya jika kalah dari CSKA Moskva pada matchday keenam dan di pertandingan lain Basel menang atas Benfica.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: 

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas