Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mengharukan, Anak-anak Ini Gembira Lihat Vermaelen Tampil Perdana di El Clasico

El Clasico sebagai salah satu laga terakbar di dunia jelas membanggakan para pesepakbola yang terlibat di dalamnya.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Mengharukan, Anak-anak Ini Gembira Lihat Vermaelen Tampil Perdana di El Clasico
Javier Soriano/AFP/BolaSport.com
Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo (kiri) dan Sergio Ramos, berebut bola dengan bek FC Barcelona, Thomas Vermaelen, dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 23 Desember 2017. JAVIER SORIANO/AFP/BOLASPORT.COM 

TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - El Clasico sebagai salah satu laga terakbar di dunia jelas membanggakan para pesepakbola yang terlibat di dalamnya.

Hal inilah yang dirasakan oleh keluarga bek Barcelona, Thomas Vermaelen. Ia akhirnya mampu tampil di laga akbar antara Real Madrid vs Barcelona pada Sabtu (23/12/2017).

El clasico edisi kali ini menjadi pengalaman pertama Vermaelen. Kondisi kebugarannya membuat sang bek tengah baru tampil perdana di el clasico meski telah berseragam Barcelona sejak 2014.

Baca: Belum Ada yang Bisa Hentikan Lionel Messi di Liga Spanyol Satu Dekade Terakhir

Baca: FX Hadi Rudyatmo Bantah PDI Perjuangan Intervensi KPK Terkait Ganjar

Baca: Ganjar Minta Ekowisata Mangrove Kaliwlingi Dikelola seperti Umbul Ponggok

Baca: Gubernur Ganjar Bercerita Seorang Nenek Apa itu Hidup Bahagia

Berita Rekomendasi

Baca: Istri PNS Curhat ke Ganjar Suaminya Kabur Dua Bulan Tinggalkan Utang Menumpuk

Penampilan perdana Vermaelen turut membuat anak-anaknya bangga. Hal ini terlihat dari sebuah video yang diunggah melalui akun Twitter @FCBW_47.

Seperti biasa, laga dimulai dengan menunjukkan line-up dari masing-masing klub.

Saat nama Vermaelen muncul di layar televisi, anak-anak sang pemain pun langsung antusias. Mereka langsung saja menyerbu ke arah televisi dan menunjuk wajah Vermaelen saat sang ayah muncul.

Reaksi anak-anak Vermaelen ini langsung saja membuat haru para netizen.

Keharuan netizen makin menjadi saat Vermaelen berhasil menjaga gawang Barcelona dari kebobolan gol hingga menang 3-0.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Tampil Perdana pada El Clasico, Bek Barcelona Dapat Sambutan Haru dari Sang Anak

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
13
11
0
2
40
12
28
33
2
Real Madrid
12
8
3
1
25
11
14
27
3
Atlético Madrid
13
7
5
1
19
7
12
26
4
Villarreal
12
7
3
2
23
19
4
24
5
Osasuna
13
6
3
4
17
20
-3
21
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas