Philippe Coutinho Datang, Waspadalah Ivan Rakitic!
Ada dua sisi dengan datangnya Philippe Coutinho ke FC Barcelona musim dingin ini dari Liverpool setelah proses panjang sejak musim panas lalu.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - Ada dua sisi dengan datangnya Philippe Coutinho ke FC Barcelona musim dingin ini dari Liverpool setelah proses panjang sejak musim panas lalu.
Sisi pertama menghadirkan kebahagiaan bagi para penggawa Blaugrana karena kekuatan mereka di Liga Spanyol akan bertambah dengan amunisi baru.
Tetapi, di sisi sebaliknya ada rasa waswas terutama bagi mereka yang berposisi gelandang dan penyerang.
Kualitas Philppe Coutinho dipercaya bakal menggusur pemain lain yang selama ini menjadi langganan starter.
Baca: Atletico Madrid dan Valencia Lolos Perempat Final Piala Raja Spanyol
Baca: Timnas Brasil Beruntung Philippe Coutinho Tak Main di Liga Champions
Baca: Sebelum Resmi, Luis Suarez Belikan Philippe Coutinho Rumah di Barcelona
Baca: Berkilau di Barcelona, Fan Tottenham Salah Menilai Kemampuan Paulinho
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, nama Ivan Rakitic menjadi yang paling mungkin tergusur oleh Coutinho.
Pemain asal Kroasia itu telah bermain dalam 28 pertandingan Barcelona di semua kompetisi musim ini.
Ia kerap menjadi pilihan utama pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, untuk menjadi tandem Andres Iniesta di lini tengah.
Tetapi, kehadiran Coutinho bisa membuat Valverde berpaling.
Rakitic juga terancam oleh gelandang asal Brasil lainnya, Paulinho.
Rekrutan baru Blaugrana itu menunjukkan kualitasnya dan menjadi gelandang tersubur di Liga Spanyol dengan koleksi tujuh gol.
Dua klub besar Inggris, Arsenal dan Liverpool, dikabarkan siap memboyong Rakitic dari Barcelona.
Ada juga raksasa Italia, Juventus, yang sedang mencari tambahan tenaga untuk membenahi lini tengah mereka.
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Dikepung Duo Brasil, Satu Gelandang Barcelona Berpotensi Hengkang