Uji Coba Bali United, Hanis Saghara Buktikan Kelas
Striker muda Bali United, Hanis Saghara, mencetak 4 gol dalam uji coba melawan klub lokal.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Striker muda Bali United, Hanis Saghara, mencetak 4 gol dalam uji coba melawan klub lokal pada Jumat (12/1/2018).
Dalam pertandingan melawan PS Putra Tresna itu Bali United menang 9-0.
Di uji coba itu pelatih Bali United, Widodo C Putro, menurunkan semua pemain lokal. Hal ini sebagai bentuk pemanasan para pemain untuk menghadapi Piala Presiden 2018.
Dan, Hanis Saghara berhasil menunjukkan talentanya di depan tim pelatih Bali United.
Hanis Saghara yang merupakan anggota timnas U-19, mampu mencetak 4 gol.
Tapi dia mengatakan kalau 4 gol itu bukan semata kemampuannya, tetapi lebih kepada kerja sama tim.
"Saya bersyukur bisa membantu tim memenangi pertandingan. Terima kasih juga kepada rekan-rekan atas bantuannya di lapangan," kata Hanis Saghara.
Ditanya soal adaptasi dengan para pemain berpengalaman dalam skuat Bali United, Hanis Saghara mengaku tidak sulit.
Hal itu karena sudah berlatih bersama sejak resmi dikontrak Serdadu Tridatu.
"Semua pemain di Bali United baik. Dalam tim ini kebersamaannya begitu kuat. Itu yang membuat adaptasi saya dengan pemain lama terbilang cepat," tutur Hanis Saghara.
Lebih lanjut ia mengaku bakal bermain semaksimal mungkin, bila diberi kepercayaan untuk bermain di Piala Presiden nanti.
Kesempatan yang diberikan bakal dipakai untuk menjawab kepercayaan yang telah diberikan manajemen Bali United.