Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Angin Kemenangan Sudah Condong ke Bali United Sejak Awal

Banyak kondisi menguntungkan yang bisa membawa arah angin kemenangan pada skuat Widodo C Putro saat Bali United meladeni Tampines Rovers.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Angin Kemenangan Sudah Condong ke Bali United Sejak Awal
Tribun Bali/Rizal Fanany
Pemain muda Hanis Saghara merayakan gol debutnya bersama Bali United kontra Tampines Rovers di ajang Liga Champions Asia 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (16/1/2018). TRIBUN BALI/RIZAL FANANY 

Jangan Turunkan Kevin

Secara teknis dan non-teknis Bali United lebih diuntungkan dari Tampines. Namun keuntungan tersebut bakal menjadi sia-sia apabila Widodo salah menerapkan strategi serta memilih komposisi pemain.

Yang paling perlu disoroti adalah sosok Kevin Brands, gelandang anyar asal Belanda. Kevin digadang-gadang sebagai playmaker Bali United, menggantikan peran Marcos Flores yang kontraknya tak diperpanjang.

Setelah beberapa kali dicoba dalam latihan game, Widodo pun memplot Kevin sebagai playmaker dalam formasi utamanya, 4-2-3-1.

Nama Kevin masuk skuat utama yang dipersiapkan untuk laga LCA.

Namun saat diturunkan dalam laga uji coba melawan PSIS Semarang, penampilan mantan pemain AZ Alkmaar ini jauh di bawah ekspektasi.

Pemain mahal ini gagal jalankan perannya sebagai jenderal lapangan tengah.

Berita Rekomendasi

Peran playmaker sangat krusial. Ketika sang playmaker tidak bisa menjalankan perannya, maka secara overall permainan tim juga tidak akan berkembang. Tim pun sulit menang.

Berkaca dari laga uji coba lawan PSIS, yang berakhir kekalahan 0-1 bagi Bali United, sebaiknya Kevin tak perlu dipaksakan untuk tetap masuk starting eleven. Entah karena kualitasnya cuma segitu, atau mungkin dia masih perlu adaptasi sehingga belum bisa turn in.

Mengingat ini laga resmi dan krusial --hidup mati, Widodo jangan coba-coba menurunkan pemain yang belum siap. Tidak perlu untuk tidak memainkan Kevin, meski berstatus marquee player atau singa.

Sebagai pengganti, Van der Velden layak diturunkan sejak menit pertama. Mainkan VdV sebagai penyerang sayap, seperti posisinya di Liga 1 Indonesia. Sedang posisi Kevin diisi Lilipaly.

Dalam beberapa kesempatan latihan game, Widodo mencoba memainkan VdV sebagai gelandang. Termasuk pada uji coba lawan PSIS. 

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas