Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Teco Belum Puas Hasil Kemenangan Telak Persija

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco menilai anak asuhnya masih membuang-buang peluang khususnya di babak pertama saat menghadapi PSPS Riau.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Reynas Abdila
zoom-in Teco Belum Puas Hasil Kemenangan Telak Persija
Tribunnews.com/Abdul Majid
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tim kebanggaan Ibu Kota, Persjia Jakarta berhasil menorehkan kemenangan pada laga perdananya di ajang Piala Presiden 2018. Pada laga itu, Persija Menang 3-0 atas PSPS Riau di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (19/1/2018).

Meski demikian, pelatih kepala Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco - sempat menilai anak asuhnya masih membuang-buang peluang khususnya di babak pertama.

“Babak pertama kami cetak dua gol meski kami punya banyak peluang dan seharusnya bisa lebih banyak,” ujar Teco.

Namun, Teco tetap mensyukuri atas kemenangan Persija. Pasalnya, anak asuhnya telah bermain dengan kondisi yang masih belum prima selepas turnamen di Malaysia, dan bermain dengan kondisi lapangan yang tidak bagus.

“Hari ini kami bekerja keras. Karena baru datang dari Malaysia. Kami hanya punya waktu satu hari untuk rest. Jadi kami hanya main direct ball,” ujar Teco

“Tapi hasil ini kami syukuri karena lapangan kurang bagus dan di babak kedua harus ditunda, itu membuat kami harus mendapatkan moment lagi agar bisa tune in dalam pertandingan,” tambahnya.

Berita Rekomendasi

Tiga gol yang kemenangan Persija dicatatkan oleh Marko Simic, Ismed Sofyan, dan Bambang Pamungkas.

Setelah melawan PSPS, Persija akan menghadapi Borneo FC pada Rabu (24/1/2018). Terakhir, anak asuh Stefano Cugurra Teco akan menghadapi tuan rumah, Bali United pada Selasa (29/1/2018).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas