Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Turun Minum, Persija Jakarta Ungguli Tampines Rovers 2-0

Adalah Marko Simic yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor dan tembakan keras Rezaldi Hehanussa.

Editor: Reynas Abdila
zoom-in Turun Minum, Persija Jakarta Ungguli Tampines Rovers 2-0
Tribunnews/JEPRIMA
Ekspresi pemain Persija Jakarta Marco Simic dan rekan satu timnya seusai mencetak gol ke gawang Mitra Kukar pada pertandingan 8 besar Piala Presiden di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (4/2/2018). Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta unggul atas Tampines Rovers dengan skor 2-0 pada babak pertama Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (28/2/2018).

Dalam laga ini, Persija mengandalkan trio Riko Simanjuntak, Marko Simic, dan Addison Alves.

Keputusan pelatih Stefano Cugurra membuahkan hasil. Betapa tidak, tim berjulukan Macan Kemayoran mampu unggul terlebih dulu saat laga berjalan 12 menit.

Adalah Marko Simic yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Bomber asal Kroasia tersebut sukses menyontek bola dari umpan yang dilepaskan Riko.

Setelah itu, Persija tampak mengendalikan permainan.

Pergerakkan Riko sebagai sayap kanan cukup merepotkan barisan pertahanan lawan.

Sebuah tusukan Riko nyaris membuahkan gol kedua bagi Persija pada menit ke-37.

Berita Rekomendasi

Menerima bola dari Ismed Sofyan, pemain berdarah batak tersebut melepaskan umpan ke dalam kotak penalti.

Simic berhasil menyambut bola dengan kepalanya. Sayang, bola hasil tandukan Super Simic membentur mistar.

Terlepas dari itu, Persija mampu mencetak gol kedua pada menit ke-41.

Kali ini, kiper Muhammad Syazwan dipaksa memunggut bola di gawangnya sendiri setelah gagal membendung bola hasil sepakan keras Rezaldi Hehanussa.

Gol tersebut mengunci keunggulan Persija dengan skor 2-0.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas