Hari Ini Penentuan Soal Pemain Asing Persib Bandung, Siapa yang Datang dan Pergi?
Ada dua nama yang rawan dilepas Mario Gomes untuk memberi tempat bagi pemain se-negaranya di Persib.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Itu mengacu pada regulasi tiap peserta Liga 1 maksimal hanya boleh memiliki empat pemain asing.
Komposisinya 3+1, yakni 3 pemain asing dari negara manapun plus satu pemain asing Asia.
Sejauh ini, Persib Bandung sudah punya empat pemain asing yakni Michael Essien, Ezechiel Ndouassel, Bojan Malisic, dan pemain asing asal Asia, Oh In Kyun.
Baik Mario Gomez maupun manajemen Pangeran Biru masih bungkam soal pemain asing bakal diputus kontrak.
Meski begitu, ada dua nama yang rawan dilepas Mario Gomes untuk memberi tempat bagi pemain se-negaranya.
Mereka adalah Michael Essien dan Ezechiel Ndouassel.
Keduanya adalah bagian dari dari skuat lama Pangeran Biru.
Mereka berbeda dengan Bojan Malisic dan Oh In Kyun yang didatangkan sejak masa kepelatihan Mario Gomez.
Bahkan, Bojan Malisic adalah rekrutan atas rekomendasi langsung Mario Gomez.
Sejak awal rencana mendatangkan pemain asing baru, nama Michael Essien yang paling kencang dirumorkan dicoret.
Apalagi jika dikaitkan dengan pernyataan Mario Gomez yang mengkritik manajemen karena bukan mendatangka striker tapi malah seorang gelandang.
Mario Gomez melontarkan pernyataan itu tidak lama setelah Michael Essien tiba dari London.
Selama ini, mantan bintang Chelsea itu memang belum pulih dari cedera.
Pernyataan Fernando Soler akhir pekan lalu juga menambah kuatnya spekulasi soal Michael Essien.
"Untuk Essien kami tunggu. Masih kelihatan kurang, belum sampai 100 persen karena ia tidak banyak latihan, karena dia masih sakit," kata Fernando Soler. (*)