Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Eks-Bek Persib Vladimir Vujovic Heran Kenapa Diberi Hukuman Tak Bisa Tampil Lima Pertandingan

Hukuman itu didapatnya imbas protes keras ke wasit pada saat membela Persib Bandung kontra Persija pada pekan ke-33 kompetisi.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Eks-Bek Persib Vladimir Vujovic Heran Kenapa Diberi Hukuman Tak Bisa Tampil Lima Pertandingan
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Bek Bhayangkara FC, Vladimir Vujovic, berbincang dengan penyerang Nikola Komazec jelang laga pembuka Liga 1 2018 di Stadion Utama GBK pada Jumat (23/3/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bek Bhayangkara FC, Vladimir Vujovic juga ikut mengomentari polemik larangan bermain dirinya sebanyak lima laga.

Seharusnya, Vujovic masih harus menjalani larangan bertanding pada pembukaan Liga 1 2018 dan dua laga selanjutnya.

Dia baru dua kali absen karena baru menjalani hukuman itu pada dua laga terakhir Liga 1 musim lalu.

Hukuman itu didapatnya imbas protes keras ke wasit pada saat membela Persib Bandung kontra Persija pada pekan ke-33 kompetisi.

Faktanya, Vujovic bermain penuh pada laga pembukaan Liga 1 2018 kontra Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/3/2018).

"Dua minggu lalu, Bhayangkara kirim surat ke (Komding) PSSI. Mereka bertanya soal kasus (saya) di Persib, mereka setuju (hapus larangan bertanding)," kata Vujovic di mixed zone SUGBK.

"Tapi saya tidak tahu kenapa saya dihukum larangan bertanding lima pertandingan. Kalau kartu merah, oke, satu-dua pertandingan larangan bertanding," jelas Vujovic.

Berita Rekomendasi

Baginya, larangan bertanding sebanyak lima laga karena kartu merah terlalu berlebihan.

"Di sini, situasinya kartu merah, tetapi saya dihukum larangan bertanding lebih dari satu pertandingan."

"Tetapi, kenapa saya hukumannya lima pertandingan?" tuturnya keheranan.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
14
9
5
0
25
10
15
32
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
5
Dewa United
16
6
7
3
29
17
12
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas