Atletico Madrid vs Arsenal: Mesut Oezil Harus Diwaspadai kata Diego Simeone
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone menganggap bahwa Arsenal punyak banyak pemain bagus untuk diwaspadai khususnya Mesut Oezil.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone menganggap bahwa Arsenal punyak banyak pemain bagus untuk diwaspadai khususnya Mesut Oezil.
Atletico akan saling jegal dengan Arsenal pada leg kedua semifinal Liga Europa.
Kedua tim dijadwalkan bertemu di Estadio Wanda Metropolitano kandang Atletico, pada Jumat (4/5/2018) pukul 02.05 WIB dini hari.
Kedua tim bermain imbang dengan skor 1-1 di leg pertama pada Jumat pekan lalu.
Atletico yang tampil dengan 10 pemain dan sang pelatih Diego Simeone yang hanya menonton di tribun penonton mampu membalas gol Alexandre Lacazette berkat aksi Antoine Griezman di penghujung laga.
Menjelang laga super-penting tersebut, Simeone mengatakan bahwa timnya akan bermain dengan penuh perasaan.
"Ini adalah pertandingan di mana kami harus bermain dengan hati," ucap sang pelatih saat konferensi pers sebelum laga.
Pelatih asal Argentina tersebut menilai bahwa Arsenal adalah tim yang kuat dan kubu tuan rumah harus mewaspadai para pemain terbaik The Gunners khususnya Mesut Oezil.
"Arsenal adala tim yang punya pemain-pemain serta pelatih yang luar biasa. Mereka punya pemain seperti Oezil yang tampil bagus di lapangan tengah. Mereka bermain indah dan bisa menciptakan banyak peluang," ujar Simeone.
Atletico hanya membutuhkan hasil imbang 0-0 untuk mengantarkan mereka ke partai puncak Liga Europa di Lyon pada Kamis (17/5/2018).