AC Milan vs Hellas Verona: Milan Menang 4-1
AC Milan menjamu tim papan bawah, Hellas Verona, pada lanjutan Liga Italia, Sabtu (5/5/2018).
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MILAN - AC Milan menjamu tim papan bawah, Hellas Verona, pada lanjutan Liga Italia, Sabtu (5/5/2018).
Hingga paruh pertama berakhir AC Milan unggul 2-0 atas Hellas Verona berkat gol Hakan Calhanoglu (11') dan Patrick Cutrone (32').
Pada babak kedua, Milan menambah gol lagi melalui Ignazio Abate (49') dan Fabio Borini (89').
Adapun gol balasan Hellas Verona dicetak oleh pemain asal Korea Selatan, Lee Seung-woo (84').
Bermain di depan pendukungnya sendiri, AC Milan langsung menekan.
Sementara tim tamu yang kurang diunggulkan lebih banyak menunggu dan sesekali melancarkan serangan balik.
Patrick Cutrone mendapat peluang pada menit ke-9, tetapi sundulannya masih mampu dimentahkan kiper Marco Silvestri.
Gol bagi tuan rumah pun hadir pada menit ke-11 melalui Hakan Calhanoglu.
Pergerakan Suso dari sayap kanan dilanjutkan dengan umpan tarik ke tengah kotak penalti yang langsung dituntaskan dengan sepakan kaki kanan oleh Calhanoglu.
AC Milan menggandakan keunggulan melalui Cutrone pada menit ke-32.
Menerima bola dari Giacomo Bonaventura, penyerang berpaspor Italia itu menjebol gawang Hellas Verona.
Di babak kedua, AC Milan langsung menggebrak dan mencuri gol ketiga melalui Ignazio Abate pada menit ke-49.
Menerima umpan dari Suso, Abate sukses mengubah skor menjadi 3-0.
Hingga 10 menit akhir pertandingan, Rossoneri masih dominan mendikte permainan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.