Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSM Makassar vs Borneo FC: Juku Eja Menang Berkat Gol Telat Guy Junior di Injury Time Babak Kedua

PSM Makassar sukses mengalahkan tamunya Borneo FC dengan skor tipis 1-0 pada pekan kesembilan Liga 1 2018 di Stadion Andi Matalatta, Makassar.

Editor: Sapto Nugroho
zoom-in PSM Makassar vs Borneo FC: Juku Eja Menang Berkat Gol Telat Guy Junior di Injury Time Babak Kedua
psmmakassar.co.id
Laga antara PSM Makassar melawan Borneo FC pada pekan kesembilan Liga 1 2018 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/5/2018) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar sukses mengalahkan tamunya Borneo FC dengan skor tipis 1-0 pada pekan kesembilan Liga 1 2018 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/5/2018) malam.

Pertandingan antara dua tim kuat di Liga 1 ini berjalan cukup menarik sejak awal laga.

PSM Makassar yang kembali memainkan striker asingnya, Bruce Djite tampak tampil menekan.

Pada menit ke-18, PSM Makassar nyaris unggul.

Sayang, umpan dari Zulham Zamrun masih belum bisa dituntaskan oleh Willem Jan Pluim untuk menjadi gol.

Selanjutnya, skema tendangan bebas tim berjulukan Juku Eja itu di menit ke-22 kembali masih gagal menembus gawang Borneo FC.

Sementara, Borneo FC yang terus ditekan justru nyaris mencetak gol pada pertengahan babak pertama.

Berita Rekomendasi

Sayang, skema serangan dari tim berjulukan Pesut Etam itu masih terperangkap oleh jebakan offside dari pemain belakang PSM Makassar.

Baca: Jika Diberi Waktu, Keberanian Mario Gomez Memasang Pemain Muda di Persib Bandung Bisa Berbuah Manis

Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Pada babak kedua, Julien Faubert melakukan spekulasi tembakan jarak jauh pada menit ke-51.

Namun sayang, tembakannya masih melebar dari gawang PSM Makassar yang dikawal oleh Rivky Mokodompit.

Penyelamatan penting dilakukan oleh kiper Borneo FC, Nadeo Argawinata pada menit ke-57.

Nadeo Argawinata sukses menangkap sundulan dari Ferdinand Sinaga.

Pada pertengahan babak kedua sempat terjadi insiden memalukan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas