Timnas Spanyol Saat ini Jangan Dibandingkan dengan Saat Juara 2010 kata Julen Lopetegui
Julen Lopetegui meminta semua pihak, terutama fan tim berjulukan La Roja itu, untuk tidak membanding-bandingkan timnya dengan skuat peraih gelar juara
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Pelatih Timnas Spanyol, Julen Lopetegui meminta semua pihak, terutama fan tim berjulukan La Roja itu, untuk tidak membanding-bandingkan timnya dengan skuat peraih gelar juara Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.
Generasi emas timnas Spanyol yang berhasil menghadirkan gelar juara dunia pertama pada Piala Dunia 2010 belum sepenuhnya punah dari dalam skuat.
Masih ada beberapa nama seperti Gerard Pique, Sergio Ramos, Sergio Busquets, Andres Iniesta, Pepe Reina, dan David Silva yang tersisa dari era kejayaan tersebut.
Meski demikian, Julen Lopetegui meminta semua pihak untuk tidak membanding-bandingkan skuat timnas Spanyol saat ini dengan peraih gelar juara dunia pada 2010 itu.
Hal ini dipandang Julen Lopetegui sama sekali tidak akan memberikan keuntungan bagi timnas Spanyol.
Bahkan, hal tersebut justru bakal merugikan, terutama bagi mental para pemain muda yang saat itu belum masuk ke dalam skuat.
“Membandingkan generasi mana pun dengan tim Spanyol peraih gelar juara dunia itu sangat sulit dan hal itu tidak adil bagi pemain muda,” ucap Julen Lopetegui.
“Kami harus memiliki keyakinan penuh pada diri para pemain ini bahwa mereka memiliki kemampuan, ambisi, dan karakter. Kami harus fokus atas apa yang bisa kami lakukan di Rusia tanpa membandingkan diri dengan tim delapan tahun lalu," tuturnya.
Di Piala Dunia 2018, Spanyol tergabung ke dalam Grup B bersama Portugal, Iran, dan Maroko.
Pada laga pembuka, timnas Spanyol bakal langsung berhadapan dengan Portugal di Stadion Olimpiyskiy Fisht, Sochi, pada Jumat (15/6/2018) atau Sabtu dini hari WIB.