Asian Games 2018 - Pemain UEA Biang Kerusuhan dengan Timnas U-23 Malaysia Dicoret
Pemain Uni Emirat Arab yang jadi baing keributan dengan timnas U-23 Malaysia, Mohamed Khalfan Al Harasi, dicoret dari tim Asian Games 2018.
Editor: Hery Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM - Federasi Sepak Bola UEA resmi umumkan pencoretan satu pemain timnas U-23 dari daftar skuat Asian Games 2018.
Adalah Mohamed Khalfan Al Harasi, pemain bernomor punggung delapan yang namanya dicoret dari skuat.
Khalfan didepak dari skuat timnas U-23 UEA karena buntut dari kericuhan saat laga uji tanding kontra Malaysia.
Perjumpaan yang berakhir kemenangan 2-0 untuk Malaysia dihelat di Stadion Shah Alam, Malaysia, Jumat (10/8/2018).
Dilansir BolaSport.com dari rilis resmi federasi UEA, bahwa Khalfan dinilai sebagai biang keladi keributan pemain kedua tim. BACA SELENGKAPNYA DI SINI
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.