Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Berikut Daftar Pemenang The Best FIFA 2018: Modric Jadi Pemain Terbaik di Dunia

Luka Modric menjadi yang terbaik setelah berhasil mengantarkan Real Madrid menjuarai Liga Champions dan meloloskan timnas Kroasia ke final Piala Dunia

Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Berikut Daftar Pemenang The Best FIFA 2018: Modric Jadi Pemain Terbaik di Dunia
Twitter/ lukamodric10

TRIBUNNEWS.COM - Anugerah pemain terbaik sedunia, FIFA The Best 2018, telah dihelat di Royal Festival Hall, London, Inggris, Senin (24/9/2018) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Sama seperti penyelenggaraan sebelumnya, acara ini digunakan FIFA sebagai ajang menobatkan para insan-insan terbaik di dunia sepak bola dalam setahun terakhir.

Dalam ajang penghargaan ini, terdapat enam nominasi penghargaan yang diperebutkan.

Yakni pelatih pria terbaik, pelatih wanita terbaik, kiper terbaik, gol terbaik, pemain terbaik wanita, serta yang paling ditunggu-tunggu pemain terbaik pria.

 Singkirkan Ronaldo, Messi, dan Salah, Luca Modric Sabet Gelar Pemain Terbaik Dunia

Pada nominasi pemain pria terbaik atau The Best FIFA Mens' Player 2018, tiga nama pemain kenamaan Cristiano Ronaldo, Mohamed Salah dan Luka Modric terpilih sebagai finalis.

Mereka mengalahkan enam pemain lainnya dalam sepuluh besar kandidat yang dipilih dari kalangan jurnalis, pelatih tim nasional, dan kapten tim nasional.

Dari pilihan para dewan juri ini, terpilihlah siapa sosok pemain yang dianggap paling tampil apik dalam setahun ke belakang.

Berita Rekomendasi

Sosok pemain yang akhirnya meraih pernghargaan ini tak lain dan tak bukan adalah Luka Modric.

Kemenangan gelandang Real Madrid ini juga sekaligus berhasil memutus dominasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang telah berlangsung selama 10 tahun terakhir dalam perebutan gelar pemain terbaik dunia.

Luka Modric terpilih menjadi yang terbaik setelah berhasil mengantarkan Real Madrid menjuarai Liga Champions 2017-2018 dan meloloskan timnas Kroasia yang banyak dipandang sebelah mata melangkah hingga ke final Piala Dunia 2018.

Berdasarkan hasil voting yang dilakukan oleh para kapten dan pelatih tim nasional anggota FIFA, serta jurnalis dari seluruh penjuru dunia, Luka Modric mengungguli dua pesaing terdekatnya, Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah, dengan total suara sebesar 29,05 persen.

Sedangkan di posisi kedua ditempati oleh Cristiano Ronaldodengan jumlah suara sebesar 19,08 persen, dan Mohamed Salah di peringkat ketiga dengan 11,23 persen.

"Sebuah perasaan yang luar biasa. Saya sangat bangga atas penghargaan ini," kata Luka Modric seperti dikutip Tribunwow.com dari BBC.

"Malam ini merupakan momen spesial bagi saya. Pengakuan dari semua orang adalah hal yang sangat penting," tuturnya.

Halaman
123
Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas