Indra Sjafri Ajarkan Para Pemain Timnas U-19 Disiplin Menggunakan Media Sosial
Di luar dari sepakbola, aspek non teknis lainnya yang perlu diperhatikan yakni mengenai kehidupan sosial para pemain Timnas Indonesia U-19 terutama di
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Di luar dari sepakbola, aspek non teknis lainnya yang perlu diperhatikan yakni mengenai kehidupan sosial para pemain Timnas Indonesia U-19 terutama di dunia maya.
Pelatih Indra Sjafri pun menceritakan bagaimana sulitnya membendung para pemainnya untuk aktif di media sosial.
“Saya tidak bisa membatasi mereka. Mau tidak mau, perkembangan komunikasi begitu pesat dan saya tidak bisa larang,” kata Indra Sjafri.
“Saya kumpulin HP malam. Setelah itu saya kenbalikan karen saya tidak bisa menghambat hubungan mereka dengan orang tua dan komunikasi dengan teman-temannya. Nanti malah stress. Tapi sSekarang mereka harus bisa memenej itu,” tuturnya.
Baca: Luhut Klaim Koreksi Jari Bos IMF Demi Tunjukan Indonesia Nomor Satu, Terkuak Fakta Ini
Lebih lanjut mengenai adanya komentar-komentar negatif di media sosial, Indra Sjafri pun mengaku telah memberikan pesan kepada Nurhidayat dkk. untuk dijadikan sebagai motivasi.
“Saya minta mereka terbiasa menghadapi hal-hal seperti itu, dan saya malah membalikkan jadikan cacian itu yang menjadi kita untuk sukses. Itu yang saya tekankan kepada pemain. Jadikan cacian, makian menjadi alasan kita untuk sukses,” kata Indra Sjafri.
Pada Piala AFC U-19 2018, Timnas Indonesia tergabung di grup A bersama dengan tiga tim lainnya yakni Taiwan, Uni Emirat Arab dan Qatar.
Laga perdana, Indonesia akan menghadapi Taiwan pada esok hari, Kamis (18/10/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada pukul 19.00 WIB.