Klasemen Sementara Liga 1 Usai Persib Gagal Menang Lima Laga Beruntun
Hasil menjadi penambah periode kelam Persib yang gagal menang dalam lima laga terakhir secara beruntun.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung kembali gagal meraih kemenangan dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-28.
Hasil menjadi penambah periode kelam Persib yang gagal menang dalam lima laga terakhir secara beruntun.
Menghadapi Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan, tim besutan Mario Gomez itu hanya mampu bermain imbang.
Stefano Lilipaly mencetak gol pembuka untuk keunggulan Bali United di menit ke-22.
Pemain naturalisasi itu secara mudah menceploskan bola usai memanfaatkan bola liar di depan gawang Persib.
Persib sempat mendapat peluang untuk mencetak gol lewat titik putih menjelang berakhirnya babak pertama.
Namun sayang Oh In kyun yang dipercaya mengeksekusi tendangan penalti gagal melaksanakan tugasnya.
Tendangan Oh In kyun melambung jauh di atas mistar gawang Wawan Hendrawan.
Skor 1-0 untuk keunggulan Bali United bertahan hingga turun minum.
Di awal babak kedua, tepatnya di menit ke-48, Persib baru bisa menyamakan kedudukan berkat gol Supardi Nasir.
Mendapat umpan matang dari Febri Hariyadi, Supardi menceploskan bola dengan kaki kanannya.
Kedua tim terus saling bertukar serangan namun tak ada gol tambahan tercipta hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.
Laga tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1.
Hasil itu menambah catatan buruk Persib yang tak mampu meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir.