Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSSI tak Kabulkan Permintaan Sriwijaya FC, Beto dan Zulfiandi Gabung Timnas Indonesia Hari Ini

Sebelumnya Sriwijaya FC berkirim surat kepada PSSI untuk menunda pemanggilan pemain mereka, Alberto Goncalves dan Zulfiandi ke Timnas Indonesia.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Sapto Nugroho
zoom-in PSSI tak Kabulkan Permintaan Sriwijaya FC, Beto dan Zulfiandi Gabung Timnas Indonesia Hari Ini
BolaSport.com/Yan Daulaka
Pemain Timnas U-23 Indonesia, Zulfiandi, I Putu Gede Juni Antara, dan Stefano Lilipaly (kiri ke kanan) sesaat jelang laga uji coba kontra Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (31/7/2018) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sebelumnya Sriwijaya FC berkirim surat kepada PSSI untuk menunda pemanggilan pemain mereka yakni Alberto Goncalves dan Zulfiandi.

Penundaan itu sempat dikatakan manajemen Sriwijaya FC lantaran kini timnya yang berada di peringkat ke-15 Liga 1 masih membutuhkan dua penggawanya setidaknya untuk menghadapi Persela Lamongan pada Jumat (2/10/2018).

Baca: Ini Daftar Nama 23 Pemain yang Dipanggil PSSI untuk Timnas Indonesia di Ajang Piala AFF 2018

Namun, surat yang diberikan Sriwijaya FC tidak disetujui oleh PSSI.

Itu berarti Zulfiandi dan Alberto Goncalves harus bergabung per Kamis (1/11/2018) ini yang mana sudah ditentukan dalam surat pemanggilan.

Baca: Jadwal Piala AFF 2018: Timnas Indonesia Berlaga Mulai 9 November Tandang ke Markas Singapura

“Oh, itu sudah dapat jawaban. Tidak dikasih izin sama PSSI-nya. Sekarang saya sudah di Jakarta. Sudah gabung sama tim (Timnas Indonesia, red), jalan pagi tadi sekitar jam 7,” kata Zulfiandi saat dihubungi Tribunnews melalui telepon.

“Ya, kalau sudah ada surat dari PSSI ya mau gimana lagi. Ini kan tugas negara juga,” sambung Zulfiandi.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, mengenai dirinya yang kembali dipercaya membela Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2018, pemain kelahiran Aceh itu mengaku sangat bangga, apalagi timnas yang dibela kali ini ialah Timnas Senior Indonesia.

Baca: Piala AFF 2018, Dua Pilar Arema FC Dedik Setiawan dan Bagas Adi Nugroho Dipanggil Timnas Indonesia

“Kalau saya pribadi sih bangga, senang bisa membela timnas. Apalagi di ajang yang besar di Asia Tenggara ini, timnas senior lagi. Jadi ini kesempatan emas buat saya,” ujar Zulfiandi.

Pada ajang Piala AFF 2018, Indonesia tergabung di Grup B bersama dengan Filipina, Singapura, Timor Leste, dan Thailand.

Sementara itu, format pertandingan di fase penyisihan grup kali ini berbeda dari sebelumnya, yakni satu tim mendapatkan dua jatah home dan dua away.

Timnas Indonesia akan melakoni laga home saat menghadapi Timor Leste dan Filipina, sedangkan laga away yakni menghadapi Singapura dan Thailand.

Baca: Kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa Perkuat Timnas Senior Indonesia di Piala AFF 2018

Berikut jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018:

  • 9 November 2018: Singapura vs Indonesia
  • 13 November 2018: Indonesia vs Timor Leste
  • 17 November 2018: Thailand vs Indonesia
  • 25 November 2018: Indonesia vs Filipina (*)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas