Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sriwijaya FC Terdegradasi, Ferry Rotinsulu Siap Bantu Menaikkan di Liga 1 Musim Depan

Sriwijaya FC terdegradasi, kiper legendaris Ferry Rotinsulu siap bantu menaikkan di Liga 1 musim depan.

Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Sriwijaya FC Terdegradasi, Ferry Rotinsulu Siap Bantu Menaikkan di Liga 1 Musim Depan
Instagram/ferry.rotinsulu
Sriwijaya FC terdegradasi, kiper legendaris Ferry Rotinsulu siap bantu menaikkan di Liga 1 musim depan. 

Laporan Wartawan Sripoku.com, Resha

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Kekalahan Sriwijaya FC dari Arema FC dengan skor 2-1, Minggu (9/12/2018) berujung pada jurang degradasi untuk Laskar Wong Kito.

Beberapa pihak tak bisa membendung kesedihan mereka melihat tim kesayangannya turun kasta.

Seperti yang dialami oleh Kiper Legendaris Sriwijaya FC, Ferry Rotinsulu.

Ferry yang terus memantau perkembangan pertandingan hingga usai mengaku tak bisa membendung kesedihannya.

“Mau nangis rasanya dengar SFC degradasi,” ujar Ferry saat dikonfirmasi langsung Sripoku.com, beberapa saat usai pertandingan.

Meski masih dalam suasana emosional tinggi, namun ia mengaku siap membantu Sriwijaya FC di musim depan.

Berita Rekomendasi

Ferry mengaku tak bisa menahan kesedihannya saat ini hingga tak bisa berkata-kata lebih lanjut.

“Kalau memang dipercaya sama managemen, saya siap dan tim pelatih bantu SFC naik Liga satu lagi musim depan,” jelasnya.

Seperti diketahui, Sriwijaya FC akhirnya terbenam di posisi ke-16, dengan catatan 39 poin usai ditumbangkan oleh Arema FC.

Di posisi ke-18, ada PSMS Medan dengan capaian 37 poin, dan Mitra Kukar di posisi ke-17 dengan perolehan 39 poin.

Ketiganya harus rela terdegradasi ke Liga 2 di musim depan.


Baca Selengkapnya >>>

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas