Masuk 11 Pemain Tim Terbaik Liga 1 2018, Ini Kata Jonathan Bauman dan Ardi Idrus
Dua penggawa Persib Bandung, Jonathan Bauman dan Ardi Idrus berhasil masuk ke dalam Tim Terbaik Liga 1 2018, ini kata kedua pemain itu.
Editor: Wulan Kurnia Putri
TRIBUNNEWS.COM - Dua punggawa Persib Bandung, Jonathan Bauman dan Ardi Idrus berhasil masuk ke dalam Tim Terbaik Liga 1 2018 atau Team of The Year 2018.
Keduanya terpilih berdasarkan penilaian Tim Technical Study Group (TSG).
Dikutip TribunWow.com dari laman Persib.co.id, terpilihnya Jonathan Bauman dan Ardi Idrus bukan sesuatu yang mengejutkan.
• Didepak Persib Bandung tapi Masuk 11 Pemain Tim Liga 1 2018, Ini Kata Jonathan Bauman
Pasalnya, kontribusi keduanya untuk Maung Bandung di sepanjang musim 2018 memang layak diacungi jempol.
1. Jonathan Bauman
Jonathan Bauman berhasil mencetak 12 gol dan 5 assist di sepanjang musim 2018.
Pencapaian tersebut menjadi semakin istimewa karena Bauman sukses melakukannya di musim perdananya bersama Maung Bandung dan bermain di Liga Indonesia.
Mendapat berita itu, Jonathan Bauman melalui akun Instagramnya, @jonibauman mengucapkan terima kasihnya.
"terima kasih banyak atas pengakuannya @liga1match , muchas gracias por elegirme en el once ideal del año thank you very much for choosing me in the ideal eleven of the year," tulis Jonathan Bauman, Selasa (18/12/2018).
Diberitakan sebelumnya, Persib Bandung sudah memastikan tidak akan memperpanjang kontrak Jonthan Bauman.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.