Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Cecep Supriatna Berharap Miljan Radovic Seberani Mario Gomez Soal Perlakuan ke Pemain Muda Persib

Mantan pemain yang dijuluki Spiderman di Si Gegep ini berharap Miljan Radovic tak banyak mengubah komposisi pemain.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Cecep Supriatna Berharap Miljan Radovic Seberani Mario Gomez Soal Perlakuan ke Pemain Muda Persib
Kolase Tribun Jabar
Miljan Radovic. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Legenda Persib Bandung, Cecep Supriatna berharap Mijlan Radovic tak meninggalkan warisan Mario Gomez saat menangani Persib Bandung.

Menurut Cecep Supriatna, Miljan Radovic harus berani memberikan kesempatan kepada para pemain muda seperti yang Mario Gomez lakukan musim lalu.

"Saya berharap Radovic bisa meneruskan apa yang dilakukan Gomez untuk memberikan pengalaman lebih lagi untuk pemain muda," ujar Cecep Supriatna di Stadion Siliwangi, Minggu (23/12/2018).

Di bawah arahan Mario Gomez, pemain semisal Puja Abdillah, Agung Mulyadi, dan Indra Mustafa mendapat kesempatan yang cukup banyak.

Bahkan Indra Mustafa dipanggil untuk memperkuat Timnas U-19 di ajang Piala Asia

Kiper yang mendapat julukan Si Gegep ini juga berharap para pemain Persib dari U-16 dan U-19 bisa naik kelas.

Berita Rekomendasi

Apalagi Persib junior baru saja sukses merengkuh trofi Liga 1 U-19 dan Elite Pro Academy U-16.

"Usia 16 dan 19 mudah-mudahan bisa promosi ke tim senior karena kita tahu Persib tidak selalu mengandalkan pemain senior," ucapnya.

Di sisi lain, Cecep Supriatna sangat mendukung penunjukan Miljan Radovic sebagai pelatih kepala.

Meskipun pengalamannya terbilang minim, Cecep Supriatna yakin akan kemampuan Miljan Radovic meracik strategi.

"Kalau menurut saya, kita ambil positifnya saja walaupun kita belum tahu pengalaman Radovic melatih. Tapi, ya, mudah-mudahan saja dengan pengalamannya dia sebagai pemain dan dia sudah mengikuti lisensi di FIFA, ya, mudah-mudahan saja ada hasil positif untuk Persib," ucap Cecep Supriatna.

Mantan pemain yang dijuluki Spiderman di Si Gegep ini berharap Miljan Radovic tak banyak mengubah komposisi pemain.

Menurut Cecep Supriatna, Miljan Radovic hanya perlu menambal kekurangan yang ada di Persib Bandung.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas