Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Gaet Tony Sucipto Karena Bisa Main Disegala Posisi kata Gede Widiade

Mantan pemain Persib Bandung, Tony Sucipto resmi menjadi pemain Persija Jakarta untuk melakoni sejumlah kompetisi di musim 2019.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Persija Jakarta Gaet Tony Sucipto Karena Bisa Main Disegala Posisi kata Gede Widiade
dok persija jakarta
Tony Sucipto (tengah) saat diresmikan sebagai pemain Persija Jakarta oleh Dirut Persija Gede Widiade dan Ketua Umum The Jakmania Ferry Indrasjarief. Dok: Persija 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan pemain Persib Bandung, Tony Sucipto resmi menjadi pemain Persija Jakarta untuk melakoni sejumlah kompetisi di musim 2019.

Pemain yang berposisi sebagai bek sayap itu dikontrak satu tahun Persija.

Penandatangan kontrak sendiri berlangsung di kediaman Direktur Utama Persija, Gede Widiade, Duren Tiga, Kamis (17/1/2019) malam.

“Ya, Tony Sucipto telah resmi bergabung dengan Persija untuk durasi kontrak satu tahun kedepan. Setelah berkoordinasi dengan tim pelatih, Tony adalah pemain yang dibutuhkan oleh tim,” ujar Gede Widiade, Direktur Utama Persija, Jumat (18/1/2018).

Salah satu alasan perekrutan pemain asli Jawa Timur ini adalah karena ia bisa bermain di banyak posisi. 

Menurut Gede, Kriteria seperti itu lah yang sangat dibutuhkan Persija.

Berita Rekomendasi

“Ini yang istimewa dimiliki oleh Tony. Selain ia merupakan pemain berpengalaman di Indonesia, ia bisa bermain di banyak posisi. Ada empat posisi yang bisa dimainkan, bek tengah, bek sayap kanan/kiri dan gelandang bertahan. Ini bagus untuk Persija yang akan bermain di banyak kompetisi musim ini,” tambah Gede.

Persija Jakarta memang membutuhkan Tony Sucipto karena sejauh ini baru empat pemain berposisi bek sayap yakni Ismed Sofyan, Rezaldi Hehanussa, Dany Saputra, dan pemain muda Anan Lestaluhu.

Seperti diketahui, pemain berusia 32 tahun itu sebelumnya juga sempat membela Macan Kemayoran pada musim 2009-2010.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas