Persija Jakarta Kontrak Vinicius Lopes Laurindo Selama Satu Tahun kata Gede Widiade
Setelah mendatangkan Jakhongir Abdumuminov, dan Bruno Matos, kini Persija Jakarta kembali mendatangkan bek jangkung asal Brasil, Vinicius Lopes
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah mendatangkan Jakhongir Abdumuminov, dan Bruno Matos, kini Persija Jakarta kembali mendatangkan bek jangkung asal Brasil, Vinicius Lopes Laurindo.
Pemain yang akrab disapa Neguete resmi dikontrak Persija selama satu tahun.
Penandatangan kontrak sendiri dilakukan pada Kamis (17/8/2019) di kediaman Direktur Utama Persija, Gede Widiade, Duren Tiga, Jakarta Selatan.
“Setelah lolos tes medis, Neguete resmi bergabung dengan Persija dengan durasi satu tahun ke depan,” ujar Direktur Utama, Gede Widiade, pada Jumat (18/1/2019).
Lebih lanjut Gede menegaskan, pemilihan Neguete pun juga sudah berkoordinasi dengan pelatih Ivan Kolev.
Dan Kolev pun merekomendasikan untuk merekrut bek yang mempunyai postur 190 cm tersebut.
“Kami juga sudah konsultasikan kepada coach Ivan Kolev. Sekali lagi Ivan pun setuju dengan pemilihan Neguete sebagai pemain belakang baru kami,” tambahnya.
Pemain kelahiran Belo Horizonte, Minas Gerais, Brasil itu punya catatan individu yang lumayan baik di klub sebelumnya. Saat itu Neguete boleh dibilang selalu menjadi pemain andalan di timnya.
Dia juga berpengalaman di kancah sepak bola Brasil karena pernah bermain di Serie-A Brasil, dan Serie-B.