Ibu Jari Alami Pembengkakan, Pilar Penting Persib Bandung Ini Dipastikan Absen Lawan Arema FC
Penjaga gawang Persib Bandung, I Made Wirawan, dipastikan absen jelang pertandingan Persib Bandung Vs Arema FC, Senin (18/1/2019).
Editor: Rekarinta Vintoko
TRIBUNNEWS.COM - Satu pemain pilar Persib Bandung dipastikan absen jelang pertandingan Persib Bandung Vs Arema FC, Senin (18/1/2019).
Nama Penjaga gawang Persib Bandung, I Made Wirawan, dipastikan absen.
I Made Wirawan dipastikan absen lantaran mengalami cedera ibu jari hingga terjadi pembengkakan.
Dokter Tim Persib Bandung, Rafi Ghani menjelaskan hal itu terjadi sesaat sebelum pertandingan Persib Bandung Vs Persiwa Wamena pada leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia, Senin (11/2/2019).
“Jadi pada saat pemanasan sebelum melawan Persiwa ada insiden cedera di bagian ibu jari tangan kanan. Pada saat dia tangkap bola Made merasakan rasa yang sangat nyeri,” kata Rafi Ghani, dikutip dari Simamaung.com, Rabu (13/2/2019).
Baca: Berita Persib - Jelang Laga Lawan Arema, Ini Kata Radovic hingga Made Wirawan Terancam Tak Bermain
Melihat kondisi yang tidak memungkinkan itu, lantas Rafi Ghani memutuskan agar Made Wirawan absen dalam laga tersebut.
Sedangkan, Made Wirawan masuk dalam susunan pemain utama Persib Bandung melawan Persiwa Wamena.
Kemudian, peran Made Wirawan diganti oleh kiper Persib Bandung yang lain, Muhammad Nathsir.
Saat diperiksa Rafi Ghani, ternyata ibu jari I Made Wirawan mengalami pembengkakan.
“Saya langsung periksa dan ternyata ada pembengkakan, setelah dilakukan pertolongan dan dicoba lagi berlatih kelihatan Made tak bisa tampil saat itu makanya diputuskan tidak bisa main,” kata Rafi Ghani di Mes Persib, Selasa (12/2/2019).
Lebih lanjut, Rafi Ghani melakukan pemeriksaan lebih dalam pada Made Wirawan.