Resmi, Inilah daftar 23 Pemain Timnas U-22 Indonesia untuk Piala AFF U-22 2019
Timnas U-22 Indonesia akhirnya telah menetapkan 23 nama pemain untuk menghadapi Piala AFF U-22 2019 di Kamboja.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-22 Indonesia akhirnya telah menetapkan 23 nama pemain untuk menghadapi Piala AFF U-22 2019 di Kamboja.
Piala AFF U-22 2019 di Kamboja nantinya akan berlangsung pada 17 hingga 26 Februari 2019.
Setelah menjalani tiga kali rangkaian uji coba dengan kontestan Liga 1 2019, akhirnya pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjari telah menentukan skuatnya.
Dari 23 pemain yang dipilih tersebut, Indra Sjafri menilai mereka memiliki kemampuan dan kualitas yang bisa bersaing dikancah Internasional.
"Bismillah, kami membawa 23 pemain ke Piala AFF U-22 di Kamboja. Pemain yang terpilih berdasarkan kualitas serta kebutuhan tim," ujar Indra Sjafri dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Perkembangan dan pemilihan pemain kami lakukan dari awal pemusatan latihan hingga saat tiga kali uji coba," tambahnya.
Dari hasil evaluasi di uji coba terakhir kontra Madura United pada Selasa (12/2/2019) kemarin, ada enam pemain yang dicoret.
Enam pemain tersebut yakni Nadeo Argawinata, Dandi Maulana, M Rafli, Rifal Lastori, Beni Oktaviansyah dan Septian Satria Bagaskara yang harus dipulangkan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.