Joko Driyono Masih Menjadi Ketua Umum PSSI meski Berstatus Tersangka
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha memastikan bahwa Joko Driyono masih menjabat sebagai Ketua Umum PSSI.
Editor: Bolasport.com
dok satgas antimafia bola
Joko Driyono tetap menjabat sebagai ketua umum PSSI meski menjadi tersangka
TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha memastikan bahwa Joko Driyono masih menjabat sebagai Ketua Umum PSSI meskipun sudah ditetapkan menjadi tersangka.
Sebelumnya, Joko Driyono selaku Ketua Umum PSSI sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Satgas Antimafia Bola atas kasus pengerusakan dokumen beberapa waktu yang lalu.
Kepastian Joko Driyono masih menjadi Ketua Umum PSSI disampaikan setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar pertemuan dengan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) klub-klub Liga 1 2019.
Agenda ini terlaksana di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (18/2/2019).