Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fisioterapis Arema FC Beberkan Penyebab Fisik Striker Asing Arema FC Cepat Drop

Bila dibiarkan terus menerus, hal itu akan berakibat fatal, salah satunya ke ginjal dan liver.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Fisioterapis Arema FC Beberkan Penyebab Fisik Striker Asing Arema FC Cepat Drop
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Robert Lima Guimaraes saat bergabung pada latihan perdana Arema FC di Stadion Gajayana, Kota Malang, Kamis (10/1/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan striker asing Arema FC, Robert Lima Guimaraes sedang menjadi perbincangan banyak pihak karena kondisi fisik yang cepat habis saat bertanding.

Di Piala Presiden 2019, Robert Lima Guimaraes tampil loyo dan tidak seperti saat tampil di Piala Indonesia 2018.

Banyak pihak bertanya-tanya ada apa pada striker asal Brasil tersebut, karena memiliki badan yang kekar, justru malah gampang terjatuh.

Akhirnya, fisioterapis Arema FC, David Setiawan membeberkan masalah yang terjadi di tubuh Robert Lima Guimaraes.

Pemain yang akrab disapa Gladiator itu ternyata sering mengkonsumsi obat-obatan yang menyebabkan kelebihan protein pada tubuhnya.

"Kalau untuk Lima, kemarin dokter meminta dia untuk membatasi asupan protein," ujar David Setiawan dilansir Surya.

"Ada sedikit kelebihan protein dalam tubuhnya, mungkin dia sebelumnya banyak mengkonsumsi obat-obatan seperti kreatin dan protein yang berlebihan. Jadi kelihatan staminanya kuat, tetapi setelahnya langsung drop."

BERITA REKOMENDASI

David menjelaskan, saat ini Gladiator tengah mendapatkan tambahan latihan supaya kandungan protein di dalam tubuh bisa seimbang.

Bila dibiarkan terus menerus, hal itu akan berakibat fatal, salah satunya ke ginjal dan liver.

"Dia harus latihan tambahan di gym. Sebenarnya protein ini kan vitamin tidak begitu bermasalah, tetapi pada tingkat konsumsi tertentu bisa jadi persoalan, salah satunya ke ginjal dan liver," tutur David.

Di Piala Presiden 2019, striker berusia 32 tahun itu masih dibutuhkan Arema FC untuk menghadapi babak 8 besar.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas