Bali United Berikan Nomor Punggung 7 ke Melvin Platje Sebelumnya Dijenakan Miftahul Hamdi
Baru tiga bulan awal, penyerang Bali United Melvin Platje telah mencetak tujuh gol. Tujuh pertandingan resmi yang telah dijalani untuk Bali United
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR - Baru tiga bulan awal, penyerang Bali United, Melvin Platje telah mencetak tujuh gol. Tujuh pertandingan resmi yang telah dijalani untuk Bali United di awal musim ini, ia mencetak tujuh gol dan tiga asis.
Pemain berdarah Belanda ini berusaha ingin mencetak lebih banyak gol untuk Bali United musim ini.
"7 games, 7 goals, 3 assist, dan saya akan berusaha membuat banyak gol," tegas Melvin Platje kepada Tribun Bali, Kamis (21/3).
Melvin Platje akan mengenakan jersey nomor tujuh bersama Bali United di musim ini.
Nomor ini telah diperkenalkan kepada publik Bali saat launching tim di Stadion Dipta Gianyar, Sabtu (16/3/2019) lalu.
Mengapa Melvin memilih nomor punggung yang sebelumnya digunakan Miftahul Hamdi ini?
Menurut Melvin, pilihan nomor ini karena ia sangat memfavoritkannya.
"Nomor 7 adalah favorit saya. Nomor ini sangat bagus menurut saya," tegas Melvin Platje kepada Tribun Bali, Kamis (21/3/2019).
Menurut pemain asal Belanda ini, sebelumnya, saat Hamdi off sementara dalam sepakbola, sudah tanya ke manajemen tentang nomor ini.
"Sesudah Hamdi balik, tak apa-apa. Ia meminta nomor lain," ujarnya.
Melvin juga berterima kasih karena Hamdi bersedia dengan dirinya saat meminta mengenakan nomor punggung ini.
Sementara itu, Hamdi berganti nomor punggung menjadi 77.