Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Nurhidayat Sebut Timnas U 23 Indonesia 'Apes': Inilah Sepak Bola, Apapun Bisa Terjadi

Nurhidayat Haji Haris, menyebut Timnas U 23 Indonesia 'apes' saat melawan Vietnam, di pertandingan kedua Grup K kualifikasi Piala AFC U-23 2020.

Penulis: Fachri Sakti Nugroho
zoom-in Nurhidayat Sebut Timnas U 23 Indonesia 'Apes': Inilah Sepak Bola, Apapun Bisa Terjadi
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Kapten timnas U-19 Indonesia, Nurhidayat Haji Haris, saat tampil melawan timnas U-19 Singapura dalam laga Grup A Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (03/07/2018) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Nurhidayat Haji Haris, menyebut Timnas U 23 Indonesia 'apes' saat melawan Vietnam, di pertandingan kedua Grup K kualifikasi Piala AFC U-23 2020, Minggu (24/3/2019) malam.

Pada pertandingan tersebut, Garuda Muda kalah 1-0 dari Vietnam.

Gol kemenangan Vietnam tercipta pada menit ke 90+3 lewat set piece tendangan pojok yang dikonversi menjadi gol melalui sundulan pemain Vietnam.

Nurhidayat menyebut timnya sudah berjuang keras untuk menang. Namun Dewi Fortuna belum berpihak pada Garuda Muda.

"Kami sudah berjuang maksimal, tapi hasil belum berpihak kepada kami. Dalam pertandingan tadi, kami sudah bermain lebih baik jika dibandingkan dengan pertandingan pertama melawan Thailand," kata Nurhidayat sebagaimana dikutip TribunSolo.com dari laman PSSI.

"Sejumlah peluang juga tercipta untuk Indonesia, tapi kami kurang beruntung kami kebobolan di menit-menit terakhir."

"Tapi inilah sepak bola, apapun bisa terjadi. Kami kalah, kami akan evaluasi dan segera bangkit di laga selanjutnya."

Berita Rekomendasi

"Saat menghadapi Brunei, kami tetap bermain maksimal demi mengincar kemenangan," tambahnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Pelatih Timnas, Indra Sjafri.

Pelatih asal Sumatera Barat itu memaklumi perihal menang dan kalah dalam sepak bola.

BACA HALAMAN SELANJUTNYA >>>>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas