Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Para Eks-Bintang Persib Bandung yang Berkelana ke Liga 2 Musim Ini: Dari Bek Hingga Penyerang

Setidaknya ada enam pemain eks-Persib Bandung yang kini merumput bersama klub peserta Liga 2.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Para Eks-Bintang Persib Bandung yang Berkelana ke Liga 2 Musim Ini: Dari Bek Hingga Penyerang
Kolase TribunJakarta.com/Tribun Jabar
Deretan eks Persib Bandung (kiri-kanan) Cristian Gonzales, Atep, Raphael Maitimo. 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Para mantan bintang Persib Bandung yang pernah menjadi pilar kunci di tim kesayangan warga Jawa Barat tersebut akan menghiasi kompetisi kasta kedua Liga 2 Indonesia untuk musim 2019.

Beberapa di antaranya adalah pemain naturalisasi dan mantan kapten yang sudah menjadi ikon klub berjuluk Pangerang Biru.

Bahkan, ada satu klub Liga 2 yang kental rasa Persib Bandung karena dihuni beberapa pemain termasuk raja gol meski usianya tak lagi muda.

Setidaknya ada enam pemain eks-Persib Bandung yang kini merumput bersama klub peserta Liga 2.

Keenam pemain tersebut tentu sempat menjadi andalan ketika masih membela Persib Bandung.

Enam pemain eks Persib Bandung ini berposisi penyerang, bek, dan gelandang.

Atep 

Berita Rekomendasi

Orang-orang menyebutnya Lord Atep.

Gelandang eks Persib Bandung ini memiliki nama lengkap Atep Rizal.

Pria kelahiran Cianjur ini terdepak dari skuat Maun Bandung dan kontraknya berakhir selesai Liga 1 musim 2018 usai.

Saking sayangnya dengan Persib Bandung, Atep berjanji ingin membela klub yang tak akan bertemu dengan Persib Bandung di level kompetisi yang sama.

Kala itu, Atep mengungkapkan dirinya ingin bermain di klub luar negeri.

Seiring berjalan waktu, rumor Atep bergabung dengan Mitra Kukar pun muncul.

Mitra Kukar sendiri kini bermain di Liga 2 seusai terdegradasi dari Liga 1 pada musim 2018.

Halaman
1234
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas