Timnas Futsal Indonesia U-20 Satu Grup dengan Lawan Tangguh, Ini Hasil Undian Piala AFC Futsal U-20
Piala Asia Futsal U-20 2019 akan mulai bergulir pada tanggal 14 hingga 22 Juni 2019 di Tabriz, Iran.
Editor: Taufik Batubara
TRIBUNNEWS.COM - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) resmi merilis hasil undian putaran final Piala Asia Futsal U-20 2019.
Dalam gelaran Piala Asia Futsal U-20 edisi kedua ini, sebanyak 12 tim dibagi menjadi empat grup.
Tuan rumah sekaligus juara bertahan, Iran, berada di Grup A bersama Afganistan dan Hong Kong.
Timnas Futsal Indonesia U-20 ada di Grup D bersama Irak dan Taiwan.
Irak akan menjadi lawan yang berat bagi tim besutan Kensuke Takahashi, karena mereka merupakan finalis Piala Asia Futsal U-20 2017. (gil)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.