Mario Gomez Dikabarkan Akan Jadi Pelatih Baru Borneo FC
Borneo FC dikabarkan selangkah lagi mendapatkan mantan pelatih Persib Bandung, Mario Gomez.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Borneo FC dikabarkan selangkah lagi mendapatkan mantan pelatih Persib Bandung, Mario Gomez.
Kabar ini diunggah oleh salah satu akun fanbase Borneo FC di instagram, @igborneofc pada Kamis (11/4/2019). Pelatih asal Argentina bahkan dikabarkan telah setuju dan akan tiba di Samarinda pekan depan.
"Borneo FC semakin dekat dengan eks pelatih Johor Darul Takzim, Mario Gomez. Pelatih asal Argentina itu dikabarkan telah setuju menerima pinangan dari Borneo untuk musim 2019," tulisnya.
Bahkan Mario Gomez dikabarkan telah menandatangani pra kontrak bersama Borneo.
"Proses negosiasi berjalan lancar, semua udah oke. Sudah tanda yangan pra kontrak juga kok. Doain saja dengan ini Borneo FCakan lebih baik lagi," kata sebuah sumber kepada @Igborneofc.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.