VIDEO - Menang, Garuda Select Cetak Gol saat Laga Berjalan 8 Detik
Garuda Select sukses meraih kemenangan atas Reading U-18 berkat salah sau gol cepat Amanar Abdilah yang terjadi pada detik ke-8.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Sukses kalahkan Reading U-18, Garuda Select juga mampu mencetak gol ketika laga baru berjalan 8 detik.
Amanar Abdilah menjadi pemain Garuda Select yang mencetak gol cepat untuk pada laga melawan tim Reading U-18.
Garuda Select langsung dibawa unggul atas Reading U-18 ketika laga baru berjalan 8 detik.
Pressing yang diterapkan pemain Garuda Select sangat efektif hingga pemain Reading U-18 kehilangan bola.
Baca Juga : Hegemoni Cristiano Ronaldo di Liga Champions Terhenti oleh Pemain Muda
Amanar yang menerima umpan dengan tenang menceploskan bola.
Sepakan Amanar melengkung ke pojok gawang Reading U-18
Kiper Reading U-18 tak mampu berbuat banyak untuk menyelamatkan sepakan indah Amanar.
Reading sempat menyamakan kedudukan melalui pemain mereka, Silva, pada menit ke-17.
Garuda Select kembali unggul atas Reading U-18 pada menit ke-37 melalui Sutan Zico.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.