Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Egy Maulana Vikri Antar Lechia Gdansk Juara Piala Polandia

Pesepak bola Indonesia, Egy Maulana Vikri, sukses merengkuh gelar Piala Polandia bersama timnya, Lechia Gdansk.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Egy Maulana Vikri Antar Lechia Gdansk Juara Piala Polandia
LOTTO EKSTRAKLASA/TWITTER
Egy Maulana Vikri saat melakoni debut resmi bersama Lechia Gdansk di Liga Polandia, Sabtu (22/12/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Pesepak bola Indonesia, Egy Maulana Vikri, sukses merengkuh gelar Piala Polandia bersama timnya, Lechia Gdansk.

Lechia Gdansk menang dramatis atas Jagiellonia Bialystok dengan skor 1-0 di partai final Piala Polandia yang digelar di Stadion Narodowy, Kamis (2/5/2019).

Kemenangan Lechia Gdansk dipastikan berkat gol penyerang Artur Sobiech pada menit ke-90+6.

Hasil tesebut memastikan Lechia Gdansk menjadi juara Piala Polandia untuk kedua kalinya sepanjang sejarah.

(Baca Juga : Persija Gugur dari Piala AFC, Media Vietnam Soroti Legenda Indonesia)

Kali pertama tim Lechia Gdansk meraih gelar Piala Polandia adalah pada 1983.

Meski tak turun di Piala Polandia, namun performa Egy Maulana Vikri di tim muda Lechia Gdansk cukup mengilap.

BERITA REKOMENDASI

Pemain berusia 18 tahun itu menjadi andalan tim Lechia Gdansk II dan telah mencetak 10 gol sejauh ini.

BACA SELENGKAPNYA

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Brighton
11
5
4
2
19
15
4
19
5
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas