Usai Kalah 2-7 dari Arsenal U-16, Garuda Select Ditangani Fakhri Husaini Hadapi Leicester City U-17
Garuda Select ganti pelatih usai dicukur Arsenal U-16 dengan skor 2-7. Kali ini skuat Garuda Select akan dipimpin Fakhri Husaini
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eri Komar Sinaga langsung dari Inggris
TRIBUNNEWS.COM, BIRMINGHAM - Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini akan memimpin skuat Garuda Select saat menghadapi Leicester City U-17 pada Senin (6/5/2019).
Fakhi Husaini langsung memimpin latihan Garuda Select di kompleks Anton University, Birmingham, Inggris, Jumat (3/5/2019).
Ditemui TribunJakarta usai sesi latihan, Fakhri Husaini mengatakan kedatangannya memang bukan melatih Garuda Select. Hanya, pihak super soccer, meminta agar Fakhri sementara menukangi Garuda Select.
"Saya ke sini memantau pemain. Dari Super Soccer minta saya handle untuk lawan Leicester saja," ungkap Fakhri Husaini.
Fakhri mengatakan sudah berbicara dengan pelatih Garuda Select selama di Inggris Dennis Wise. Menurut Fakhri, Dennis cukup mengerti dan menghormati keputusan tersebut.
"Saya juga mengatakan ke Dennis jangan sampai seolah-olah saya datang invervensi mereka. Mereka menyadari memberikan kesempatan kepada saya dan pemain agar mereka bisa beradaptasi dengan tim U-18," kata Fakhri Husaini.
PSSI memang telah menunjuk Fakhri Husaini menukangi Timnas U-19. Fakhri akan menyeleksi pemain yang bergabung di Timnas U-18 berlaga di Piala AFF U-18 pada Agustus mendatang.
Sebagian dari Garuda Select adalah bekas anak asuh Fakhri Husaini di Timnas U-16 dan menjuarai Piala AFF U-16 tahun 2018.
Sebelumnya, Garuda Select kalah dalam lawannya ke London usai ditaklukkan Arsenal U-16 dengan skor 2-7.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.