Milan vs Bologna, 3 Langkah Lagi Skuat Gattuso Lolos Liga Champions?
Laga Milan vs Bologna, simak 3 langkah skuat Gattuso lolos ke LIga Champions musim depan
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Tiara Shelavie
Itu pun jika laga-laga Milan disapu bersih dengan kemenangan juga tidak bertambahnya poin Inter MIlan dan Atalanta.
Milan juga berharap yang terburuk untuk klub pesaing lainnya yang mengincar empat besar klasemen.
Mereka yakni AS Roma 59 poin, Torino 57 poin, dan Lazio urutan 55 poin persis di bawah Milan.
Persaingan ketat berada di urutan ketiga klasemen hingga delapan klasemen untuk memperebutkan posisi empat besar demi lolos Liga Champions musim depan.
Tantangan Milan
Untuk mendapat 9 poin di tigat laga terakhirnya, Milan harus melakoni laga-laga tak mudah.
Minggu (12/5/2019) mendatang, Milan akan bertandang ke markas Fiorentina.
Selanjutnya pada Minggu (19/5/2019), Milan akan melayani Frosinone.
Terakhir, Milan akan melawat ke markas SPAL pada Minggu (26/5/2019).
Sekali laga kandang dan dua kali laga tandnag akan dijalani Milan demi empat besar Liga Champions.
Milan harus mewaspadai laga-laga krusial tersebut, termasuk menghadapi SPAL di akhir kompetisi.
SPAL memiliki catatan baik bermain di kandang dan menumbangkan klub besar seperti Juventus dan AS Roma.
Gattuso ingin lolos Liga Champions
Dikutip dari laman resmi Milan, sang pelatih mengatakan ingin timnya lolos ke Liga Champions.