Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pantau Skuat Garuda Select di Inggris, Ratu Tisha: Perkembanganya Luar Biasa

Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria memuji perkembangan skuat Garuda Select.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Pantau Skuat Garuda Select di Inggris, Ratu Tisha: Perkembanganya Luar Biasa
Tribunnews.com/Eri Komar Sinaga
Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha saat memantau latihan Garuda Select di Lapangan Aston University, Inggris, Selasa (5/7/2019) 

Laporan Wartawan Tribunnews, Eri Komar Sinaga dari Inggris

TRIBUNNEWS.COM, LEICESTER - Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria memuji perkembangan skuat Garuda Select.

Ratu Tisha Destria menilai skuat Garuda Select telah berkembang dibandingkan sebelum mengikuti pelatihan di Inggris sejak Januari 2019.

Ratu Tisha berkesempatan menyaksikan langsung pertandingan Garuda Select lawan Leicester City U-17 di Leicester, Inggris, Senin (5/7/2019).

"Improvement-nya luar biasa terutama dalam power, duel-duel mereka. Pemahaman taktiknya pun jauh lebih baik dan confident level jauh lebih baik," kata Ratu Tisha ditemui Tribunnews usai laga Garuda Select Vs Leicester U-17.

Ratu Tisha menilai Garuda Select tidak boleh cepat berpuas diri. Ratu Tisha mengingatkan bagaimana ketika Garuda Select harus kebobolan 7 gol saat lawan Arsenal U-16 pekan lalu, sebagian dari gol itu karena kesalahan sendiri.

Baca: Ratu Tisha Pantau Langsung Garuda Select di Inggris: Temui Staf Pelatih Termasuk Masalah Gizi

"Itu lah yang membedakan konsentrasi dan experience level," ungkapnya.

Berita Rekomendasi

Skuat Garuda Select harus diapresiasi. Akan tetapi, Ratu Tisha mengingatkan masih panjang perjalanan guna membentuk Tim Nasional.

Ibaratnya, Indonesia masih berada di kilometer 5 dalam lari maraton.

Baca: Garuda Select Kini Sudah Tahu Caranya Keluar dari Pressure Ala Liga Inggris

Ratu Tisha menegaskan kedatangannya guna memantau dan memastikan perkembangan Garuda Select yang berlatih di Birmingham sesuai dengan arah yang PSSI mau. Dia akan menemui staf pelatih termasuk ahli gizi dan ahli fisik yang menangani Garuda Select.

Program Garuda Select U-16 segera berakhir dan tanggal 14 Mei mereka akan kembali ke tanah air. Garuda Select akan menjalani laga pamungkas melawan Chelsea U-16 pada Sabtu (11/7/2019).

Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara live melalui https://supersoccer.tv/

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas