Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Copa America 2019: Brasil Berpeluang Jumpa Argentina di Semifinal

Pemenang laga Venezuela vs Argetina ini akan bertemu dengan Brasil pada babak semifinal Kolombia yang berstatus juara Grup B

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Jadwal Copa America 2019: Brasil Berpeluang Jumpa Argentina di Semifinal
twitter.com/CopaAmerica
Peru vs Brasil Copa America 2019, Menang Telak 5-0, Tim Samba Juara Grup A 

TRIBUNNEWS.COM - Duel Brasil vs Argentina terhindar terjadi lebih cepat pada babak perempat final Copa America 2019.

Superclasico de las Americas atau laga Klasik Super Benua Amerika antara Timnas Brasil vs Argentina itu awalnya bisa berlangsung lebih cepat.

Hal itu tak lepas dari posisi Timnas Argentina yang berada di dasar klasemen Grup B Copa America 2019 jelang laga pamungkas grup, Minggu (23/6/2019).

Andai Tim Tango - julukan Timnas Argentina - meraih kemenangan atas Qatar tetapi Kolombia juga kalah dari Paraguay, Lionel Messi dkk akan finis di posisi ketiga Grup B.

Argentina vs Qatar
Argentina vs Qatar (as.com)

Sebagai peringkat ketiga Grup B, otomatis Argentina akan berhadapan dengan tuan rumah Brasil sebagai juara Grup A.

Untuk diketahui, babak perempat final Copa America akan diikuti oleh juara dan peringkat kedua fase grup.

Dua slot tersisa akan diisi oleh dua tim peringkat ketiga terbaik dari Grup A, Grup B, atau Grup C.

BERITA REKOMENDASI

Sebelum laga versus Qatar, Argentina punya potensi menjadi salah satunya.

Baca: Apa yang Salah dari Timnas Argentina? Messi dan Aguero Dianggap Penyebabnya

Akan tetapi, kemenangan atas Qatar membuat Argentina memastikan diri lolos ke perempat final Copa America dengan status runner-up Grup B.

Argentina menang 2-0 atas Qatar di Gremio Arena berkat gol Lautaro Martinez (4') dan Sergio Aguero (82').

Pada pertandingan lain, Paraguay kalah 0-1 dari Kolombia lantaran gol Gustavo Cuellar (31').

Hasil tersebut membuat Kolombia lolos sebagai peringkat pertama Grup B dengan raihan poin sempurna (9).


Mengekor di belakang mereka adalah Argentina (4 poin), Paraguay (2), serta Qatar (1) yang dipastikan tersisih.

Paraguay masih memiliki kans untuk menjadi salah satu dari dua tim peringkat ketiga terbaik.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas