Info Tiket Madura United vs Persebaya Surabaya: Jatah Bonek Hanya 550 Lembar
Pihak Madura United mengakui hubungan antara kelompok suporternya dan bonek sangat kental, apalagi wilayah basis kedua tim relatif berdekatan
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Leg kedua perempat final Piala Indonesia 2018 antara Madura United vs Persebaya Surabaya akan dihelat di Stadion Gelora Madura Pamelingan, Pamekasan, Kamis (27/6/2019).
Kendati hubungan suporter kedua tim cukup baik, pihak klub Madura United hanya menyediakan 550 lembar tiket untuk bonek, sebutan untuk pendukung Persebaya.
Melalui laman resminya, Selasa (25/6/2019), Madura United menyatakan 550 tiket yang disediakan sudah sesuai dengan regulasi alokasi 5 persen tiket untuk tim tamu.
Kapasitas Stadion Gelora Ratu Pamelingan tercatat memang hanya mampu menampung 15.000 penonton.
Pihak Madura United mengakui hubungan antara kelompok suporternya dan bonek sangat kental, apalagi wilayah basis kedua tim relatif berdekatan sehingga diprediksi akan banyak bonek yang datang ke Pamekasan.
Namun, pihak Madura United menyatakan mereka hanya menjalankan regulasi, apalagi bila berkaca dari pengalaman, tiket pertandingan bertajuk Derbi Suramadu selalu cepat habis.
Jadi, pihak Madura United ingin menggunakan keuntungan sebagai tuan rumah dengan memanfaatkan dukungan maksimal kelompok suporternya demi lolos ke semifinal.
Harga Tiket
Bagi para suporter khususnya K-conk Mania dan Bonek yang ingin menyaksikan laga Leg 2 Babak 8 Besar Piala Indonesia antara Madura United Vs Persebaya pada Kamis (27/6/2019) wajib mengetahui hal ini sebelum membeli tiket.
Berikut ketentuan pemesanan tiket pertandingan Leg 2 Babak 8 Besar Piala Indonesia antara Madura United Vs Persebaya:
1. Tempat pemesanan tiket :
- Madura United Store Pamekasan
- Madura United Store Sampang
- Madura United Store Bangkalan
2. Pemesanan tiket bisa dilakukan dari tanggal 24 - 26 Juni 2019 pukul 10.00 - 21.00 WIB (selama persediaan masih ada).
3. Khusus untuk anggota komunitas suporter, silahkan langsung menghubungi komunitas masing-masing.
4. Datang langsung ke tempat pemesanan dengan membawa tanda pengenal KTP / SIM . 1 orang dengan 1 tanda pengenal hanya berlaku untuk maksimal 2 tiket.
5. Penukaran tiket dilakukan pada hari H pertandingan tanggal 27 Juni 2019 pukul 07.00 WIB - 13.00 WIB.
Untuk harga tiket, kelas ekonomi Rp 40.000 ribu. Kelas VIP Rp. 100 ribu dan untuk kelas VVIP Rp 130.000 ribu.