Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Borneo FC Vs PSIS Semarang Babak I: Skor 2-0, Ini Cuplikan Golnya

Skor 2-0 Borneo FC vs PSIS Semarang dicetak Umanailo (13') dan Matias Conti (41'). Borneo FC tampil agresif saat menghadapi PSIS Semarang

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hasil Borneo FC Vs PSIS Semarang Babak I: Skor 2-0, Ini Cuplikan Golnya
Vidio.com
Live Streaming Borneo FC vs PSIS Liga 1 2019 Pukul 18.30 WIB via Vidio.com, Tonton di HP 

Hasil Borneo FC vs PSIS Semarang di Liga 1 2019 pekan adalah 2-0 di babak pertama

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Borneo FC vs PSIS Semarang di Liga 1 2019 pekan 8 pada babak pertama adalah 2-0.

Borneo FC unggul 2-0 atas PSIS Semarang pada babak pertama dalam lanjutan Liga 1 2019 yang dihelat di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (10/7/2019).

Skor 2-0 Borneo FC vs PSIS Semarang dicetak Umanailo (13') dan Matias Conti (41').
Borneo FC tampil agresif saat menghadapi PSIS Semarang dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2019.

Pelatih Borneo FC, Roberto Carlos Mario Gomez, mengandalkan dua winger cepat, Ambrizal Umanailo dan Terens Puhiri, untuk membombardir pertahanan PSIS Semarang.

Pada babak pertama, pertandingan berlangsung dengan tempo sedang.

Tim tuan rumah mampu mendapatkan gol pada menit ke-13 melalui skema bola mati.

Berita Rekomendasi

Ambrizal Umanailo sukses memanfaatkan bola muntah hasil tendangan bebas dari Renan Silva.

Pada menit ke-28, skuat Pesut Etam nyaris menambah keunggulan andai aksi Terens Puhiri tak dipotong kiper PSIS, Joko Ribowo.

Borneo FC terus menggempur pertahanan skuat Mahesa Jenar.

Pada menit ke-39, Borneo FC mendapatkan hadiah penalti setelah Matias Conti dilanggar oleh Joko Ribowo di kotak penalti PSIS Semarang.

Matias Conti sukses mengeksekusi penalti dengan baik dan membuat Borneo FC unggul 2-0 atas PSIS Semarang.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya 45 menit pertama.

Skor 2-0 untuk keunggulan Borneo FC atas PSIS Semarang menutup jalannya babak pertama pertandingan lanjutan pekan kedelapan Liga 1 2019.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas