Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bali United Harus Lupakan Kekalahan dari Bariot Putera kata I Made Andhika Wijaya

Ini yang dikatakan bek sayap Bali United, I Made Andhika Wijaya, pasca-timnya kalah dari Barito Putera pekan lalu.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Bali United Harus Lupakan Kekalahan dari Bariot Putera kata I Made Andhika Wijaya
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
I Made Andhika Wijaya 

TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR - Ini yang dikatakan bek sayap Bali United, I Made Andhika Wijaya, pasca-timnya kalah dari Barito Putera pekan lalu.

Kekalahan yang mengejutkan sekaligus cukup kontroversial harus dialami skuat asuhan Stefano Cugurra alias Teco.

BACA:  https://www.bolasport.com/read/311786481/telan-kekalahan-pertama-di-liga-1-2019-andhika-wijaya-move-on-dan-fokus-ke-laga-selanjutnya?page=all

Bali United harus mengakui keunggulan Barito Putera dengan skor 0-1 pada Minggu (14/7/2019).

Bek sayap Bali United, I Made Andhika Wijaya, ikut angkat bicara terkait hasil buruk tersebut.

"Jujur saja pastinya semua kecewa dengan hasil kemarin. Apalagi kami sebenarnya mampu meraih hasil yang lebih baik," ucap Andhika.

"Tapi saya rasa kami harus cepat melupakan hasil tersebut dan benar-benar fokus ke pertandingan berikutnya melawan Persela Lamongan," ujar Andhika.

Berita Rekomendasi

Andhika yakin bahwa dirinya serta para pemain di Bali United mampu bangkit saat bertandang ke markas Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Kamis (18/7/2019).

"Saya cukup yakin kami bisa bangkit dan bisa meraih hasil positif di pertandingan berikutnya melawan Persela. Tim kami memiliki semangat dan kebersamaan yang kuat. Astungkarasegala sesuatunya sesuai dengan harapan kami," pungkas Andhika.

I Made Andhika Wijaya merupakan sosok yang vital di sisi kanan pertahanan Serdadu Tridatu.

Permainannya yang cukup baik di tujuh laga awal Bali United di kompetisi Liga 1 2019 membuat Teco mempercayakan sisi kanan pertahanan Serdadu Tridatu kepada Andhika.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
19
11
7
1
31
15
16
40
2
Persebaya
19
11
4
4
23
18
5
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
PSM Makasar
19
7
10
2
25
16
9
31
5
Dewa United
19
8
7
4
34
20
14
31
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas