Liga Singapura 2019 Berpeluang Kembali Dijuarai Oleh Klub Asing
Liga Singapura era Singapore Premier League masih tak ramah dengan klub lokal untuk jadi juara.
Editor: Bolasport.com
FACEBOOK.COM/SINGAPOREPREMIERLEAGUE
Pemain depan Andrey Varankow mengepalkan tangan setelah sukses membuat lima gol saat DPPM FC menang besar atas Balestier Khalsa pada lanjutan Liga Singapura 2019, 13 April 2019.
TRIBUNNEWS.COM - Liga Singapura era Singapore Premier League masih tak ramah dengan klub lokal untuk jadi juara.
Pada musim 2019, Liga Singapura sepertinya kembali dikuasai oleh klub asing.
Sebelumnya, klub asal Jepang yang jadi jawara, tetapi kali ini agak dekat dengan Singapura.
Sampai pekan ke-15 Singapore Premier League (SPL) 2019, DPMM FC memimpin klasemen sementara Liga Singapura.
Mereka punya nilai 34 dari 10 kemenangan plus empat seri dan baru sekali kalah.
DPMM FC unggul empat poin dari Albirex Niigata, yang mengekor di posisi kedua.
Albirex meraih 30 poin dari jumlah pertandingan yang sama dengan Hougang United tetap di urutan ketiga. (Estu)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.