Kabar Jelang Final Piala Indonesia Persija Vs PSM: Dari Digelar di SUGBK Hingga Janji Bonus Besar
The Jakmania juga diminta tertib kembali saat mendukung Persija pada laga final nanti. Adapun Juku Eja dijanjikan bonus besar
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Piala Indonesia pun menjadi target utama PSM Makassar, setelah Liga 1 2018 gagal diraih musim lalu.
Terbaru, mereka pun sempat tersingkir dari ajang turnamen Piala AFC 2019 setelah di babak semifinal Zona Asean, PSM Makassar dikalahkan wakil Vietnam, Becamex Binh Duong.
Praktis, kesempatan menjuarai Piala Indonesia 2018 merupakan target penting PSM Makassar.
Demi memenuhi target tersebut, Munafri Arifuddin selaku CEO PSM Makassar melakukan beberapa langkah untuk membangun motivasi.
Untuk menjaga motivasi pemain dalam upaya memenangi laga melawan Persija Jakarta, manajemen akan memberikan bonus.
Munafri Arifuddin mengatakan bahwa bonus besar menanti PSM jika sanggup menjuarai Piala Indonesia 2018.
"Kalau juara pasti ada bonus, pokoknya ada yang besar menanti buat tim PSM Makassar," ucap Munafri.
PSM Makassar sendiri belum pernah meraih gelar resmi sejak tahun 1999/2000 sehingga mereka berambisi memenangi laga final Piala Indonesia melawan Persija.
PERJALANAN PSM MAKASSAR KE FINAL PIALA INDONESIA
Laga Madura United vs PSM Makassar semifinal leg 2 Piala Indonesia telah berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Madura, Minggu (7/7/2019) sore.
Madura United sukses mengalahkan PSM Makassar dengan skor 2-1.
Namun hasil tersebut belum cukup untuk membuat Madura United melaju ke final Piala Indonesia lantaran PSM unggul gol tandang atas Madura United.
Agregat dua kesebelasan yakni 2-2.
PSM Makassar akan meladeni Persija di partai puncak Piala Indonesia.