Hasil Akhir Arema FC vs Bhayangkara FC di Pekan ke-11 Liga 1 2019, Tuan Rumah Unggul 3-2
Hasil akhir Arema FC vs Bhayangkara FC di pekan ke-11 Liga 1 2019, tuan rumah unggul 3-2, Jumat (26/7/2019) Pukul 15.30 WIB
Penulis: Gigih
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Arema FC vs Bhayangkara FC di pekan ke-11 Liga 1 2019, tuan rumah unggul 3-2, Jumat (26/7/2019) Pukul 15.30 WIB
Berikut adalah hasil akhir laga antara Arema FC yang menjamu Bhayangkara FC di pekan ke-11 Liga 1 2019.
Arema FC sementara unggul melalui gol dari Dedik Setiawan di menit 10, Sylvano Comvalius di menit 44 dan Makan Konate di menit 59
Sedangkan gol dari Bhayangkara FC dicetak oleh Flavio Beck di menit 61 dan Dzumafo Epandi di menit 63
Laga ini digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Arema FC tampil dominan di awal laga.
Mereka terus menggempur barisan pertahanan Bhayangkara FC di Liga 1 2019.
Baca: Link Live Streaming Indosiar Persib Bandung vs Bali United: Prediksi Susunan Pemain
Baca: Duel Adik dan Kakak Ipar Laga Big Match Persib vs Bali United di Liga 1 2019, Prediksi dan Peluang
Dan benar saja, Dedik Setiawan akhirnya sukses membawa Arema unggul melalui sontekan di depan gawang Awan Setho.
Skor berubah menjadi 1-0 di menit 12.
Gol tersebut menjadi gol keenam bagi Dedik Setiawan di Liga 1 2019.
Tertinggal satu gol, Bhayangkara mencoba bermain lebih terbuka untuk mencari gol penyama.
Namun hal tersebut nyaris membuat Arema menggandakan keunggulan melalui sepakan jarak dekat Sylvano Comvalius yang masih bisa ditepis oleh Awan Setho.
Deny Sulistyawan mendapatkan peluang emas melalui sundulan ke gawang Arema, beruntung sundulannya masih membentur mistar gawang Utam Rusdiana.
Bhayangkara kembali mendapatkan peluang emas melalui sundulan Anderson Salles yang masih melebar tipis dari gawang Arema.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.