Persib Vs Bali United: Misi Maung Bandung ke Papan Atas, Ini Fungsi Ezechiel di Pertahanan Lawan
Selain itu, mobilitas Ezechiel N Douassel juga bisa dimanfaatkan Persib Bandung untuk memecah konsentrasi pemain belakang lawan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Tribun Jabar, Nazmi Abdurahman
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Persib bertekad meraih poin penuh agar dapat kembali bersaing di papan atas klasemen, saat menjamu Bali United dalam lanjutan Liga 1 2019, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Jumat (26/7/2019).
Saat ini, Persib Bandung masih tertahan di peringkat sembilan dengan koleksi 13 poin sedangkan Bali United di peringkat kedua berkat koleksi 19 poin.
Target menang bukan hanya dimiliki Persib Bandung, Bali United juga pasti mengincar poin penuh dalam pertandingan tersebut.
Maklum, Bali United tengah berlomba bersama PS Tira Persikabo memperebutkan posisi puncak klasemen.
Kemenangan dari Maung Bandung jelas akan membuat Serdadu Tridatu mengudeta posisi PS Tira Persikabo dari puncak klasemen, sebab saat ini mereka hanya terpaut satu poin.
Maung Bandung dipastikan tidak akan diperkuat Hariono yang mendapat hukuman akumulasi kartu kuning.
Meski begitu, mereka sudah bisa diperkuat kembali oleh Bojan Malisic dan Achmad Jufriyanto yang sebelumnya absen.
Baca: Jadwal Lengkap Perempatfinal Japan Open 2019 Hari Ini: 8 Wakil Indonesia Berlaga
Baca: Live Vidio.com, Link Live Streaming Japan Open 2019 Babak Perempatfinal: Cek YouTube BWF dan TVRI
Baca: Link Live Straming Japan Open 2019 Live TVRI: Anthony Ginting Vs Kento Momota
Baca: Jadwal MotoGP 2019 Live Trans7 di Ceko: Kabar Tak Enak dari Repsol Honda, Tekad Valentino Rossi
Baca: Jadwal Siaran Langsung Vietnam Vs Timnas U15 Indonesia: Live SCTV, Cek Link Live Streaming Vidio.com
Lini tengah Persib Bandung memiliki kedalaman skuat yang baik, pelatih Robert Rene Alberts punya banyak pilihan untuk menggantikan posisi Hariono.
Ada Kim Jeffrey Kurniawan atau Dedi Kusnandar yang dapat berperan sebagai pemutus serangan lawan di lini tengah.
Kim Jeffrey atau Dedi Kusnandar nantinya menemani Rene Michelic yang berperan sebagai gelandang serang bersama Esteban Vizcarra di sayap kiri dan Febri Haryadi di sayap kanan.
Di lini belakang, pelatih Robert Rene Alberts kemungkinan akan kembali menerapkan lima pemain bertahan seperti saat menghadapi PSIS Semarang.
Dua center bek tangguh, Achmad Jufriyanto dan Bojan Malisic akan dibantu Supardi Nasir. Tiga pemain ini akan berada sejajar sebagai center bek.
Pos bek kiri tetap milik Ardi Idrus, sementara pos bek kanan yang biasanya diisi Supardi, akan kembali diisi oleh Henhen Herdiana, seperti pada pertandingan menghadapi PSIS Semarang yang berakhir 1-0 untuk kemenangan Persib lewat umpan terukur Henhen Herdiana kepada Ezechiel N Douassel.
Baca: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2019 Hari Ini: Persib Bandung Vs Bali United, Arema Vs Bhayangkara FC
Baca: Jadwal Lengkap Perempatfinal Japan Open 2019 Hari Ini: 8 Wakil Indonesia Berlaga
Baca: Live Vidio.com, Link Live Streaming Japan Open 2019 Babak Perempatfinal: Cek YouTube BWF dan TVRI
Baca: Link Live Straming Japan Open 2019 Live TVRI: Anthony Ginting Vs Kento Momota
Baca: Jadwal MotoGP 2019 Live Trans7 di Ceko: Kabar Tak Enak dari Repsol Honda, Tekad Valentino Rossi
Baca: Jadwal Siaran Langsung Vietnam Vs Timnas U15 Indonesia: Live SCTV, Cek Link Live Streaming Vidio.com
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.