Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid, Hujan Gol & Kartu Merah Warnai Kemenangan 3-7 Los Rojiblancos
Hasil akhir Real Madrid vs Atletico Madrid di International Champions Cup (ICC) 2019, Sabtu (27/7/2019) pagi pukul 07.00 WIB. Simak jalannya laga.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Menerima umpan Joao Felix, Diego Costa menendang bola dari sisi kiri gawang yang dikawal Thibaut Courtois.
Atletico unggul 0-1 atas El Real.
Baca: Rekap Hasil ICC 2019: Manchester United dan Benfica Menang Identik
Baca: Liverpool Ditahan Seri 2-2 Sporting Lisbon di Laga Pramusim Western Union Cup
Terkejut dengan gol cepat, anak asuh Zinedine Zinane mencoba membelas dengan melancarkan serangan yang kerap dilakukan melalui sisi sayap.
Namun, pertahanan Atletico terlalu rapat dan susah untuk ditembus, bola-bola yang dikirimkan melalui sisip sayap El Real, dengan mudah dihalau oleh pertahanan Atletico yang dikawal Stevan Savic Cs.
Atletlico merespon dengan serangan yang acap kali membahayakan gawang Thibaut Courtois.
Hasilnya di menit 8 Joao Felix menggandakan keunggulan Atletico menjadi 0-2.
Menit 12, Morata digantikan oleh Angel Correa karna mengalami sedikit masalah.
Sementara itu Real Madrid merespon melalui Vinicius Junior serta Eden Hazard yang dipasang di sisi sayap mencoba melancarkan usaha untuk menyamakan kedudukan.
Usaha keduanya tak membuahkan hasil justru tim lawan menambah gol melalui Angel Correa di menit 20 yang mebawa keunggulan 0-3 untuk anak asuh Diego Simione.
Menit 29, Luka Jovic ditarik keluar dan digantikan oleh Benzema.
Unggul 0-3, Diego Costa dan kawan-kawan semakin pede melancarkan serangan.
Hasilnya mereka justru menambah keunggulan melalui Diego Costa di menit 28 dan eksekusi pinalti di menit 45.
Hingga babak pertama usai, keunggulan 0-5 untuk Atletic Madrid atas Real Madrid.
Baca: Update Transfer Inter Milan, Kabar Terbaru Lukaku Hingga Rencana Skuat Antonio Conte
Baca: Neymar Bikin Ulah dengan PSG Lewat Statemennya : Momen Terbaik Ketika Mengalahkan PSG Bersama Barca
Memasuki babak kedua Zidane mengganti Courtois dengan Keylor Navas serta memasukkan Lucas Vasquez dengan menarik Vinicius lalu membenahi pertahanan dengan mencoba memasukkan Carvajal menggantikan Odriozola.
El Real langsung mencoba mengecilkan ketertinggalan dengan melancarkan bebrapa kali serangan di awal babak kedua dengan mengandalkan sisi sayap.
Atletico yang sudah unggul jauh mencoba untuk bersikap tenang menghadapi serangan El Real.
Pasukan Diego Simione justru berhasil menambah keunggulan melalui Diego Costa di menit 51.
Mendapat umpan terobosan yang cukup baik dari Joao Felix, dengan mudah Costa mencongkel bola untuk memperdaya Keylor Navas.
Gol ke-empat Costa mengantarkan keunggulan 0-6 Atletico Madrid atas rival sekotanya.
Pasukan Zidane masih terus berusaha mengejar ketertinggalan mereka, melalui gaya serangan yang masih sama seperti sebelum-sebelumnya.
Melalui sisi sayap yang kemudian menusuk ke kotak pinalti Atletico.
Usaha mereka membuahkan hasil di menit 59, bola crossing yang dikirimkan dari sisi kanan gawang Atletico tak mampu diantisipasi dengan baik oleh John Oblak.
Alhasil Nacho Fernandhez yang melakukan overlap, secara tak sengaja bola mengenai kakinya dan menghasilkan gol untuk Real Madrid.
Skor berubah 1-6, El Real memperkecil kedudukan.
Tiga menit berselang, di menit 62, terjadi keributan yang melibatkan Carvajal dan Diego Costa.
Carvajal menjegal Thimas Lemar ketika membawa bola, tak terima kawannya dijegal dengan kasar, Diego Costa membalas perlakuan Carvajal.
Alhasil pertandingan sempat dihentikan sejenak, dan setelah itu Carvajal dan Diego Costa harus rela menerika kartu merah dari wasit, kedua tim bermain dengan 10 orang.
Pertandingan kembali dilanjutkan, Zinane mengganti sejumlah pasukannya, Gareth Bale juga dimasukkan.
Kedua tim kembali melakukan jual beli serangan dengan sisa pemain yang dimiliki.
Pasukan Diego Simeone lebih pintar memaksimalkan peluang.
Mendapat celah terbuka, Vitolo melakukan penetrasi dari tengah lapangan menuju depan gawang Real Madrid dan langsung menembak bola.
Bola yang meluncur datar tak mampu diantisipasi Navas, alhasil Atletico menambah skor menjadi 7-1.
Tertinggal jauh, membuat pasukan Los Galacticos lebih serius untuk membalas.
Hasilnya mereka dapat mencetak 2 gol tambahan untuk menutupi rasa malunya.
Karim Benzema berhasil mengecilkan kedudukan malalui eksekusi Pinalti di menit 85 serta satu gol melalui Javier Hernandez pada menit 89'.
Hingga pertandingan berakhir, skor 3 - 7 menjadi kemenangan Atletico Madrid atas Real Madrid.
Baca: UPDATE Bursa Transfer, Real Madrid Optimistis Dapatkan Paul Pogba & Jual James Rodriguez
Susunan Pemain
Real Madrid (4-3-3) : Courtois; Nacho, Ramos, Marcelo, Odriozola; Modric, Kroos, Isco; Hazard, Jovic, Vinicius
Atletico Madrid (4-4-2) : Oblak; Lodi, Hermoso, Savic, Trippier, Lemar, Saul, Lemar, Koke, Costa, Morata.
Live Score
(Tribunnews.com/Tio)